Fasilitas Hotel Mewah, Nikmati View Laut Jawa

- Sabtu, 12 November 2022 | 11:28 WIB
Armada Dharma Ferry VII milik Dharma Lautan Utama (DLU) layak jadi pilihan bagi anda yang ingin bepergian ke Surabaya lewat jalur laut. Untuk kelas VIP, anda akan mendapat layanan dan fasilitas bak hotel berbintang. Reporter PROKAL.co, Erik Alfian, saat menikmati view laut Jawa dari dalam kamar VIP kapal.
Armada Dharma Ferry VII milik Dharma Lautan Utama (DLU) layak jadi pilihan bagi anda yang ingin bepergian ke Surabaya lewat jalur laut. Untuk kelas VIP, anda akan mendapat layanan dan fasilitas bak hotel berbintang. Reporter PROKAL.co, Erik Alfian, saat menikmati view laut Jawa dari dalam kamar VIP kapal.

 

KALI ini perjalanan menuju Jawa cukup berbeda. Bosan dengan penerbangan singkat, saya dan keluarga memilih perjalanan santai dengan moda transportasi laut. Ada banyak kapal rute Balikpapan - Surabaya, tapi pilihan kami jatuh pada kapal Dharma Ferry VII.

Apalagi sudah lama menantikan kesempatan mengarungi Laut Jawa dengan kapal buatan Jepang tersebut. Kapal ini sesungguhnya merupakan segmen logistik. Maka penumpang tidak akan asing dengan banyaknya truk bermuatan menuju Tanjung Perak. Saya berangkat dari Pelabuhan Semayang pukul 04.30 Wita

Meski termasuk kapal muatan, fasilitas kapal Dharma Ferry VII bisa dibilang yang terbaik untuk penumpang. Kapal ini terdiri dari 9 lantai. Di antaranya lantai dasar hingga lantai 5 untuk parkir kendaraan. Selanjutnya lantai 6 terdapat lobi dan ruang publik. Serta ruang istirahat alias kamar berada di lantai 6 dan 7.

Sementara lantai 8 terdapat restoran dan ruang saji. Terakhir lantai 9 merupakan anjungan kapal. Penumpang bisa menggunakan lift atau eskalator agar memudahkan berlalu lalang di kapal. Menariknya, fasilitas yang dimiliki kapal bisa membuat penumpang tak merasa lelah dan buang waktu selama perjalanan. 

Saya berangkat dengan kelas VIP yang menjadi primadona kapal tersebut. Masuk ke kamar VIP, takjub dengan fasilitas kamar bak hotel mewah. Ada TV, kulkas, meja tamu, sofa tamu, tempat tidur ukuran twin bed, lemari, hingga kamar mandi dalam. Ini sangat cukup untuk menemani saya dan anggota keluarga betah di perjalanan.

Hal paling syahdu, kala saya menikmati menu sarapan sambil menatap jendela kamar dengan pemandangan laut di pagi hari. Momen yang tidak bakal saya temui selain berpergian dengan kapal laut. Satu kali trip, penumpang mendapatkan jatah empat kali makan. Ada petugas yang siap sedia mengantarkan makanan ke kamar.

Benar-benar fasilitas macam di hotel berbintang. Menu makanan yang saya cicipi lengkap mulai dari lauk sampai pencuci mulut. Ada nasi dengan ayam, telur, atau daging beserta sayur. Kemudian buah melon, pisang, dan jeli untuk pencuci mulut. Tidak lupa air putih, kopi, dan teh. 

Total ada 10 kamar kelas VIP di Dharma Ferry VII. Jangan takut bakal kepanasan, kamar telah dilengkapi AC sentral dengan suhu ruangan steril sekitar 24 -25 derajat. Khusus VIP, semua kamar dilengkapi kamar mandi dengan bathup. Kamar mandi terdiri dari air panas dan air dingin. Serta toilet duduk dengan pengaturan elektrik.

Fasilitas yang bikin saya kagum karena terdapat restoran, cafetaria, ruang hiburan, minimarket, sampai ruang medis. Dengan berbagai fasilitas tersebut, penumpang tidak akan habis akal alias gabut untuk menikmati semua momen dan fasilitas yang tersedia. Biasanya biduan bernyanyi tiga kali dalam sehari diiringi musik elektone.

Jika ingin berburu pemandangan, penumpang bisa naik ke dek kapal pada pukul 06.00 Wita untuk melihat sunrise. Kemudian pada 17.30 WIB untuk menikmati sunset. Kalau lapar datang, ada restoran yang siap sedia 24 jam. Menu pun bervariasi, mau mencari minuman boba yang sedang hits bahkan ada di restoran.

Kepala Layanan Jasa Dharma Ferry VII Abdul Hadi bercerita, kapal Dharma Ferry VII produksi tahun 1998 dari Jepang. Kapal ini memiliki panjang 196 meter, lebar 24 meter, dan gross tonnage (GT) 27 ribu. Dalam sekali berlayar, kapal ini bisa memuat kapasitas penumpang hingga 920 orang.

“Kendaraan bisa muat 250 mobil kendaraan pribadi dan kendaraan truk golongan IV, V, VI sekitar 150 truk,” ujarnya. Khusus para pengemudi, mereka bisa menikmati layanan laundry dan pijat. Selain VIP, Dharma Ferry VII memiliki kamar dengan kelas I sebanyak 34 kamar.

“Fasilitas kurang lebih sama, ada kamar mandi dalam. Perbedaannya tidak ada bathup dan ukuran ruangan juga lebih kecil dari VIP,” tuturnya. Sedangkan untuk kelas II terdapat 36 kamar. Terakhir kamar ekonomi tidur dan ekonomi duduk. Dharma Ferry VII berlayar sekitar 32 jam perjalanan dengan rute Balikpapan – Surabaya PP. (hul)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB

Tiga Seksi Jalan Tol IKN Siap Beroperasi Juli 2024

Selasa, 23 Januari 2024 | 13:19 WIB
X