Tercebur ke Sungai dan Sempat Minta Tolong, Pria di Sebuku Belum Ditemukan

- Kamis, 25 Mei 2023 | 14:35 WIB
TERUS DICARI: Warga Desa Pembeliangan, Sebuku bersama personel BPBD masih belum menemukan tanda-tanda Rizky. FOTO: DOK BPBD NUNUKAN
TERUS DICARI: Warga Desa Pembeliangan, Sebuku bersama personel BPBD masih belum menemukan tanda-tanda Rizky. FOTO: DOK BPBD NUNUKAN

 Anak buah kapal (ABK) sebuah kapal pasir yang tambat di dermaga Desa Pembeliangan, Kecamatan Sebuku, jatuh tercebur ke sungai Desa Pembeliangan sejak Selasa (23/5) sekitar pukul 15.30 Wita.

Saat itu, ABK yang bernama Rizky tersebut diduga sedang berada di atas kapal, namun tiba-tiba saja dirinya sudah jatuh ke sungai yang jaraknya sudah di tengah sungai. Meski sempat berteriak meminta tolong, Rizky tetap tidak bisa diselamatkan karena jauh, tidak berselang lama, dirinya pun hilang tenggelam.

Kasubid Informasi pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nunukan, Muhammad Basir mengatakan, jatuhnya Rizky ke sungai, baru dilaporkan warga Sebuku ke personel BPBD Sebuku, sekitar pukul 16.00 Wita. “Setelah laporan itu, personel langsung ikut ke sungai, melakukan pencarian,” ujar Basir ketika dikonfirmasi, Rabu (24/5).

Pada Selasa (23/5) pencarian sudah dilakukan hingga pukul 18.00 wita. Mereka menyusuri sekitaran sungai tempat jatuhnya Rizky, namun belum ada tanda-tanda ditemukannya Rizky.

Di hari kedua, Rabu (24/5) pencarian sudah dilakukan sejak pukul 07.00 wita pagi. Pencarian masih dilakukan di sungai tempat tenggelamnya Rizky, bahkan anak sungai juga disisir dari huly ke hilir sungai, namun Rizky juga belum ditemukan. “Ya, sampai tadi sore (kemarin) masih belum ada tanda-tanda, belum ditemukan, besok kembali dicari,” ungkap Basir.

Basir menerangkan, Rizky merupakan warga Desa Pembeliangan, Sebuku. Sebelum hilang, keterangan rekan kerjanya bernama Udin menjelaskan, saat itu Udin sedang memasang sumbu mesin di bagian belakang kapal, saat itulah tiba-tiba Udin sudah melihat Rizky berada di sungai dan meminta tolong kepadanya.

“Jadi Udin itu, langsung mencari pelampung dan melempar ke arah Rizky, kemudian langsung terjun juga ke sungai untuk menolong Rizky, tapi Udin tidak dapat menolongnya, karna jaraknya terlalu jauh, saat itulah Udin sudah tidak lihat lagi Rizky ini, diduga sudah tenggelam,” tambah Basir.

Setelah Rizky hilang, Udin pun melaporkan ke keluarganya dan keluarga meneruskan laporan ke pihak BPBD dan personel kepolisian terdekat. “Jadi kalau dugaan jatuhnya belum bisa disimpulkan karena apa, karena tidak ada yang melihat,” beber Basir (raw/lim)

 

 
 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pelayanan Pelabuhan di Tarakan Disoroti

Sabtu, 27 April 2024 | 08:55 WIB

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB
X