DPRD Soroti Bangunan PDAM di Bulungan yang Mangkrak

- Rabu, 24 Mei 2023 | 11:16 WIB
Tampak suasana Rapat paripurna ke-3 masa Persidangan II di gedung DPRD Bulungan dengan agenda penyerajam LKPJ Tahun Anggaran 2022.
Tampak suasana Rapat paripurna ke-3 masa Persidangan II di gedung DPRD Bulungan dengan agenda penyerajam LKPJ Tahun Anggaran 2022.

Bupati Bulungan, Syarwani menyerahkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) 2022 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulungan. LKPJ diserahkan dalam rapat paripurna ke-3 masa persidangan II, Senin (22/5).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Panitia Khusus (Pansus) LKPJ 2022, Muhammad Nafis menyoroti sejumlah proyek pekerjaan fisik di Bulungan yang mangkrak. Salah satunya, bangunan pompa booster PDAM Danum Benuanta.

“Kita berharap bangunan pompa booster itu bisa segera dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat,” kata Nafis kepada Radar Kaltara, kemarin (22/5).

Selain itu, DPRD Bulungan juga memberikan beberapa rekomendasi terkait penataan Pasar Induk dan perbaikan jalan Tanjung Selor-Tanjung Palas Timur. “Pemerintah diharapkan bisa segara membangun jalan Tanjung Selor-Tanjung Palas untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ungkapnya.

Dalam proses lelang pengadaan barang dan jasa, Pemkab Bulungan diminta untuk mengevaluasi dan membina penyedia barang maupun jasa yang tidak dapat memenuhi kontrak perjanjian kerja. “Jangan sampai merugikan Pemda Bulungan karena tidak sesuai kontrak perjanjian kerja,” ujarnya.

Mengingat, saat ini ada beberapa kegiatan fisik yang berjalan tidak sesuai kontrak perjanjian kerja. Untuk itu, hal ini harus menjadi perhatian Pemda Bulungan.

Sementara itu, Bupati Bulungan, Syarwani memastikan akan menindaklanjuti beberapa rekomendasi yang disampaikan oleh DPRD Bulungan dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik. “Tahun lalu, banyak keberhasilan yang dicapai dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujarnya.

Bahkan, BPK RI Perwakilan Kaltara juga memberikan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2022. Hal ini akan menjadi motivasi bagi pemerintah untuk meningkatkan kinerja. “Tetapi, kita tidak menutup mata. Sekarang ini masih banyak kekurangan,” ujarnya.

Oleh karena itu, pemerintah akan terus berkomitmen untuk membangun. Kedepan, diharapkan pelaksanaan rencana kerja Pemkab Bulungan semakin partisipatif dan adaptif terhadap aspirasi dan kebutuhan masyarakat.

“Seluruh stakeholders atau para pemangku kepentingan diharapkan dapat mendukung dan memberikan kritik serta saran yang konstruktif sebagai bahan perbaikan kinerja pada tahun-tahun mendatang,” pungkasnya. (jai/eza)

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X