MANAGED BY:
SENIN
05 JUNI
RADAR KALTARA | TARAKAN | BULUNGAN | NUNUKAN | MALINAU | KTT | KULINER | OLAHRAGA | ADV | KRIMINAL

RADAR KALTARA

Minggu, 21 Mei 2023 11:33
Seorang Kepala Sekolah Jadi Kades Srinanti di Nunukan

Kepala SMKN 1 Sei Menggaris terpilih menjadi kepala Desa Srinanti di Kecamatan Sei Menggaris, Kabupaten Nunukan.

Dia adalah Rusmini Hakim, terpilih melalui musyawarah desa (musdes) yang dilakukan pihak desa dengan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh perempuan dan juga tokoh pemuda setempat.

Itu diungkapkan Kasi Aparatur Pemerintahan Desa dan Kelembagaan Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Nunukan, Akib Makmur. Dirinya menerangkan, Rusmini disandingkan dengan dua nama Calon Kades, yang sebelumnya juga pernah maju dalam Pilkades. Masing masing, Hafid, dan Mahmud.

“Kebetulan suara beliau paling unggul saat itu, akhirnya menjadi kesepakatan masyarakat dan tokoh di sana dan terpilih,” ujar Akib ketika diwawancarai, Rabu (17/5).

Akib mengungkapkan, musdes sejatinya digelar dengan anggaran desa. Saat musdes, akan dihadirkan perwakilan 12 RT yang ada hingga melibatkan banyak tokoh dan elemen. Setelah Rusmini terpilih, langsung ditetapkan pergantian antar waktu (PAW), antara Rusmini dan Pj kades dari kecamatan.

Meski begitu, diketahui Rusmini meminta waktu untuk membereskan urusan di sekolahnya terlebih dahulu terkait statusnya sebagai kepsek.

“Ya, kita berikan waktu untuk menyelesaikan urusannya dulu, jadi nanti bisa fokus tugasnya sebagai kades kan,” kata Akib.

Sementara ini, Pj yang sebelumnya, masih mengambil alih tugas dan wewenang Rusmini sampai akhir Mei 2023. Rusmini pun, akan dilantik bulan depan setelah menyelesaikan urusannya di SMKN Sei Menggaris. “Jadi status kepseknya ini bebas tugas ya, jika nanti beliau ingin kembali setelah jabatan kadesnya berakhir, itu masih bisa dilakukan,” beber Akib. (raw/lim)

 

loading...

BACA JUGA

Kamis, 10 September 2015 15:13

Pembangunan Harus Berdasarkan Kebutuhan

<p>MALINAU - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Malinau, Dr Ernes Silvanus…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers