MANAGED BY:
MINGGU
02 APRIL
RADAR KALTARA | TARAKAN | BULUNGAN | NUNUKAN | MALINAU | KTT | KULINER | OLAHRAGA | ADV | KRIMINAL

RADAR KALTARA

Rabu, 15 Maret 2023 11:37
Apa Ngga Ada yang Minat..? Pengajuan Bantuan Hibah Ormas di Tarakan Masih Minim
Kepala Bakesbangpol Tarakan Muhammad Harris

Kehadiran organisasi masyarakat (ormas) diharapkan memberikan peran besar bagi aktivitas sosial sekaligus membantu peran pemerintah dalam mempermudah kegiatan untuk membantu urusan masyarakat. Sehingga pemerintah mengapresiasi kehadiran ormas dengan mengucurkan dana secara berkala agar ormas dapat melaksanakan kegiatannya secara rutin.

Kendati demikian, setiap tahunnya pengajuan bantuan hibah dari ormas terbilang minim. Padahal pemerintah membuka peluang setiap ormas dalam mendapatkan bantuan. Namun amat disayangkan peluang itu kerap tidak dimanfaatkan ormas setiap tahunnya. Hal itulah yang diungkapkan Kepala Badan Kesatuan Bagsa dan Politik (Bakesbangpol) Tarakan Muhammad Harris.

“Saat ini pengajuan masih minim, hanya 4 atau 5 ormas yang baru mengajukan. Kami masih memberikan tenggat waktu setidaknya sampai penghujung tahun untuk bantuan di tahun 2024 mendatang,” ujarnya, Selasa (14/3).

Dijelaskannya, jika memang tidak ada lagi ormas lainnya yang mengajukan bantuan, maka pihaknya memastikan hanya ormas yang telah mengajukan yang akan diverifikasi untuk menerima bantuan tahun depan. Adapun untuk bantuan ormas yang sudah disetujui tahun ini terdapat tiga ormas dari pengajuan tahun lalu.

“Untuk tahun ini yang dicairkan sebenarnya 5 ormas, cuma karena anggaran terbatas jadi yang diprioritaskan tiga saja. Untuk tahun ini kalau tidak ada tambahan lagi mungkin hanya ormas ini saja yang diseleksi. Jadi sistemnya ormas ini, misalnya ormas mengajukan bantuan tahun ini, bantuannya akan dicairkan di tahun berikutnya. Karena proses verifikasinya dilakukan dalam setahun. Mau dilihat ormas itu memang aktif melakukan kegiatan,” tuturnya.

“Jadi ormas yang mengajukan bantuan semua kita tampung dan selanjutnya itu bergantung pak Wali Kota siapa-siapa saja yang menerima ini,” sambungnya. (*)

loading...

BACA JUGA

Minggu, 02 April 2023 14:30

Lion Air Kembali Buka Rute Penerbangan Langsung Surabaya-Tarakan

Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group mengumumkan terbang kembali…

Sabtu, 01 April 2023 12:36

Menteri Sakti Dorong Pusat Pengolahan

Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia (KKP RI), Sakti Wahyu…

Sabtu, 01 April 2023 12:34

Pemkot Tarakan: TPU Pamusian Bukan Sengketa

 Lahan tempat pemakaman umum (TPU) muslim yang berada di Kelurahan…

Sabtu, 01 April 2023 10:31

Banjir Setinggi Paha, Warga Derita Kerugian

Banjir kembali melanda Kota Tarakan di sejumlah titik setelah hujan…

Jumat, 31 Maret 2023 11:48

Visa 100 Calon Jemaah Haji Tarakan Masih Terkendala Aplikasi

 Sebanyak 50 dari 150 calon jemaah haji dinyatakan berhasil melakukan…

Kamis, 30 Maret 2023 11:32

Ramadan, Peredaran Rupiah Meningkat

 Memasuki bulan Ramadan, membuat peredaran uang meningkat dari hari biasa,…

Rabu, 29 Maret 2023 11:40

Warga Kaltara Waswas Kenaikan Harga Tiket Pesawat

Memasuki bulan Ramadan beberapa harga kebutuhan pokok mulai mengalami kenaikan…

Selasa, 28 Maret 2023 23:04

Ketika Pemerintah Larang Pakaian Bekas, di Kaltara Justru Eksis Sejak Lama, Cakar Sekarang Wangi-Wangi

 Presiden Ri. Ir. H. Joko Widodo memberi perhatian besar terhadap…

Selasa, 28 Maret 2023 22:55

Miris, Hutan Lindung Tarakan Tersisa 7.064 Hektare

Perkembangan pembangunan di Kota Tarakan, membuat aktivitas masyarakat membutuhkan ruang…

Selasa, 28 Maret 2023 22:34

Insiden Tenggelamnya KM Bunga Lia, Penyisik KSOP Bunyu Segera Periksa ABK

Untuk mengetahui kronologis pasti terkait tenggelam KM Bunga Lia dibentuk…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers