Kemensos Mulai Salurkan PKH

- Selasa, 24 Januari 2023 | 12:24 WIB
SALURKAN BANTUAN SOSIAL: Plt. Direktur PSKBA Kemensos RI, Faisal (tengah) saat menjelaskan soal program PKH di Kaltara. IWAN KURNIAWAN/RADAR KALTARA
SALURKAN BANTUAN SOSIAL: Plt. Direktur PSKBA Kemensos RI, Faisal (tengah) saat menjelaskan soal program PKH di Kaltara. IWAN KURNIAWAN/RADAR KALTARA

Kementerian Sosial (Kemensos) RI kembali menyalurkan bantuan dalam bentuk Program Keluarga Harapan (PKH) di Kalimantan Utara (Kaltara) pada awal tahun 2023 ini.

Plt. Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Kemensos RI, Faisal mengatakan, pihaknya bersama dengan Balai Rehabilitasi Sosial tengah melakukan konsolidasi terkait dengan PKH ini. Berdasarkan data yang ada, setiap tahun ini terus mengalami peningkatan. “Tapi untuk saat ini kami masih menunggu data dari Pusdatin. Itu nanti akan di-share ke kami di daerah masing-masing,” ujar Faisal kepada Radar Kaltara saat ditemui di Tanjung Selor, Senin (23/1).

Disebutkannya, pada tahun 2022 lalu, itu sekitar 16.847 data tersalur untuk PKH, yang jika dihitung total nominalnya sekitar Rp 54 miliar. “Insha Allah di tahun ini akan baik. Tapi itu tergantung nanti dari daerah yang nge-push seperti apa,” katanya. 

Sementara untuk anggaran Covid-19 yang beberapa tahun terakhir ini dianggarkan, ia mengatakan untuk di tahun ini anggaran tersebut akan masuk dalam program reguler Kemensos RI. Selain itu, Kepala Sentra Terpadu Kartini Temanggung, Iyan Kusmadiana menjelaskan terkait program Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) yang dijalankan di wilayah Kaltara.

“Di sini kami memberikan bantuan bagi disabilitas dan bagi kewirausahaan. Itu beserta dengan alat-alat sekolah bagi anak-anak yang membutuhkan,” sebutnya.

Adapun total bantuan yang dilakukan saat ini sebesar Rp 127.575.000. Total anggaran ini untuk delapan item atau jenis bantuan, di antaranya dalam bentuk tongkat penuntutan adaptif, kursi roda standar, serta bantuan pengembangan kewirausahaan. “Dari total jenis bantuan ini, tercatat penerimanya sebanyak 43 orang,” sebutnya. (radartarakan)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Awal Tahun Ratusan WNI Bakal Dideportasi ke Nunukan

Selasa, 23 Januari 2024 | 01:30 WIB

Perbaikan Jalan Belum Sampai di Krayan Selatan

Selasa, 23 Januari 2024 | 01:29 WIB

Tarakan Dapat Tambahan Kuota Haji 159 Orang

Selasa, 23 Januari 2024 | 01:28 WIB

BMKG Tarakan Memprediksikan Hujan Sepanjang Januari

Minggu, 21 Januari 2024 | 13:21 WIB

Proyek Tak Tuntas, Gubernur Ancam Blacklist

Minggu, 21 Januari 2024 | 13:03 WIB

Kantor Gubernur Kaltara Akan Segera Ditempati

Minggu, 21 Januari 2024 | 13:01 WIB

Bayi Dibuang Diduga Hasil Hubungan Gelap

Jumat, 19 Januari 2024 | 13:26 WIB

Bus Damri Akhirnya Beroperasi di Sebatik

Jumat, 19 Januari 2024 | 13:17 WIB

Pengurangan Masa Jabatan, Apkasi Gugat ke MK

Rabu, 17 Januari 2024 | 16:08 WIB

Pembentukan Kejati Kaltara Berproses di Kejagung

Rabu, 17 Januari 2024 | 16:07 WIB

Ilegal, 16 PMI Enggan Bungkam Soal Calo

Rabu, 17 Januari 2024 | 16:04 WIB

Kasus Perkelahian Mahasiswa UBT Berakhir Damai

Rabu, 17 Januari 2024 | 14:02 WIB
X