Tarif Naik, Pelanggan Minta Kualitas Air Diperhatikan Dulu

- Rabu, 30 November 2022 | 11:38 WIB

Rencana kenaikan tarif dasae air bersih PDAM hingga 100 persen direspons oleh pelanggan. Pelanggan keberatan jika tarif dasar air dinaikan hingga 100 persen.

Salah seorang warga, Purnama (35) mengatakan, selain kenaikan yang cukup tinggi kualitas airnya juga tidak bagus. Ia berharap jika PDAM ingin menaikan tarif dasar air, terlebih dahulu harus memperbaiki kualitas air yang didistribusikan ke pelanggan. 

“Kami sebagai pelanggan PDAM tentu tidak keberatan jika ada kenaikan tarif, cuma selama ini kualitas air PDAM ini juga keruh dipakai nyuci saja kita kadang ragu karena keruh,” jelasnya.

Bahkan, sambung dia, beberapa bulan terakhir ia tidak menggunakan air PDAM untuk memasak.

“Jangan kan memasak untuk menyuci saja kadang ragu karena air yang kuning,” keluhnya.

Ismanto (36) juga mengeluhkan hal yang sama. Telah lama ia mengeluhkan kualitas air PDAM yang keruh setiap hari dan terkadang tidak mengalir.

“Sejak menyambung air PDAM ini saya sudah mengeluh karena kondisi air yang keruh seakan tidak ada obat yang dipakai untuk menjernikan air,” ujarnya.

Pihak PDAM, katanya, harus memberikan kualitas dan pelayanan ke pelanggan terutama pada air dimana saat ini kualitas sangat tidak baik alias keruh.

“Saya aja sampai kaget ketika isi air ke mesin cuci, airnya kaya tanah saja kuning, bagaimana mau nyuci sama saja kaya air sungai tidak ada jernih nya,” keluhnya. Jika pelayanan dan kualitas airnya masih seperti itu, pelanggan akan terus mengeluh karena untuk mandi pun tidak layak.

“Harusnya PDAM jangan hanya mau pelanggan membayar tepat waktu, perhatikan juga kualitas air nya agar pelanggan senang dan pembayaran pun lancar,”pintanya. (ana/rko/ana)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB
X