MCB PLN Meledak, Nyaris Hanguskan Rumah Warga

- Senin, 27 September 2021 | 15:43 WIB
ist
ist

TARAKAN- Ledakan Miniature Circuit Breaker (MCB) PLN terjadi disalah satu rumah warga yang tinggal di kawasan Karang Harapan pada Minggu tengah malam. Beruntung, rumah belum sempat terlalap api karena di laporkan lebih cepat.

Kepada Radar Tarakan, Kasi PMK Tarakan, Irwan mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan ledakan MCB pada hari Minggu pukul 23.30 wita. Akhirnya petugas langsung bersiap dan tiba di lokasi yang berada di Jalan Damai Bhakti, RT. 07 Kelurahan Karang Harapan pada pukul 23.40 wita.
“Kami menerima adanya laporan dari Ibu Astuti yang merupakan pemilik rumah, dan menyatakan adanya kebakaran pada MCB PLN yang terletak di rumahnya. Kemudian kami segera berangkat,” ujar Irwan.
Ledakan yang terjadi di Kecamatan Tarakan Barat ini, membuat PMK bersama dengan Jabfung PMK dan Satgas PMK langsung melakukan persiapan menuju lokasi. Namun sebelumnya pihaknya sempat melakukan komunikasi dengan PLN Tarakan.
“Sampai di lokasi, kami bertugas memback up untuk mengantisipasi terjadi kebakaran. Saat petugas PLN memperbaiki jalur dan melepaskan MCB PLN yang terbakar, kemudian digantikan dengan MCB yang baru,” tutur Irwan. (shy/har)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB
X