Askrindo Gelar Pelatihan UMKM

- Minggu, 26 September 2021 | 20:18 WIB
FOTO BERSAMA: Peserta UMKM hadiri pelatihan yang digelar PT Askrindo (Persero) Tarakan di Bulungan Room Tarakan Plaza, Sabtu (25/9).
FOTO BERSAMA: Peserta UMKM hadiri pelatihan yang digelar PT Askrindo (Persero) Tarakan di Bulungan Room Tarakan Plaza, Sabtu (25/9).

TARAKAN – PT Asuransi Kredit Indonesia atau PT Askrindo (Persero) Cabang Tarakan menggelar Pelatihan Pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) PT Askrindo (Persero) kepada UMKM olahan khas Tarakan di ruang Bulungan Room Tarakan Plaza, Sabtu (25/9).

Kegiatan ini menghadirkan Hariyandi D’Baloy Food Industries untuk memberikan sharing session tentang pengembangan usaha, dan pemberian corporate social responsibility (CSR) pengembangan usaha, dan pemberian secara simbolis Kredit Usaha Rakyat (KUR) oleh bank penyalur. 

Pimpinan Kantor Cabang PT Askrindo (Persero) Tarakan Agung Kurniawan mengatakan, kegiatan pembinaan UMKM ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka PT Askrindo (Persero) memberikan peran nyata kepada UMKM untuk berkekuatan serta menumbuhkembangkan usaha pelaku UMKM secara berkesinambungan. 

“Kegiatan pendampingan ini tujuanya adalah bagaimana kita menumbuhkan kemampuan soft skill dan hard skill di UMKM. Kemudian juga dalam rangka pembangunan usaha serta memberikan giat-giat strategis dalam upaya memberikan nilai tambah terhadap produk UMKM yang saat ini di kembangkan oleh peserta UMKM,” katanya kepada Radar Tarakan. 

Dijelaskannya, kehadiran PT Askrindo (Persero) mewakili BUMN tidak semata-mata hanya memberikan kontribusi kepada deviden negara, namun juga membawa misi strategis sebagai agent of development, yang mendorong khususnya masyarakat yang sejahtera melalui bidang CSR.

“Kegiatan pendampingan juga dirangkaikan beberapa kegiatan pendampingan lainnya, serta pengembangan berskala, sehingga seiring program ini  berjalan diharapkan UMKM binaan dapat menghadirkan nilai tambah kepada ouput produknya yang akhirnya akan dapat menaikan kelas usahanya,” jelasnya.

Dengan semangat tagline Askrindo “Nyatau untuk Negeri,” diharapkan dapat menularkan semangat itu kepada pelaku UMKM, agar bisa kembali bangkit disituasi pandemi ini, kemudian berinovasi dan memperbaiki menajemen, serta dapat berkarya nyata menjadi penggerak roda perekonomian daerah.

“Kami juga berterima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi- tingginya atas support Kepala Disperindagkop dan UMKM kota Tarakan, dan para pimpinan cabang bank penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang hadir, yang menunjukan kontribusi dan kolaborasi bersama PT. Askrindo (Persero) menumbuhkembangkan UMKM dalam program KUR. Semoga ini bermanfaat bagi pelaku usaha UMKM,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Disperindagkop dan UMKM kota Tarakan Untung Prayitno sangat mendukung kegiatan yang digelar PT Askrindo (Persero), yang memberikan pelatihan kepada pelaku UMKM di Kota Tarakan.  

“Saya terima kasih kepada PT Askrindo (Persero) yang memfasilitasi ini. Mereka juga binaan pemerintah, adanya kegiatan pelatihan ini, pemerintah terbantu,” ungkapnya. 

Ia berharap, kegiatan ini bermanfaat untuk UMKM, yang juga dapat memberikan peluang – peluang usaha baru. “Semoga UMKM kita lebih maju lagi, dan bisa bangkit, bangkit dalam situasi pandemi saat ini,” tutupnya. (adv/dob/ana)

 

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X