Jokowi Berikan Sapi Kurban untuk Nunukan

- Rabu, 21 Juli 2021 | 15:47 WIB
SAPI KURBAN: Seekor sapi jenis limosin pemberian Presiden Jokowi menjadi sapi pertama yang dikurbankan di Masjid Al-mujahidin, Nunukan./RIKO ADITYA/RADAR TARAKAN
SAPI KURBAN: Seekor sapi jenis limosin pemberian Presiden Jokowi menjadi sapi pertama yang dikurbankan di Masjid Al-mujahidin, Nunukan./RIKO ADITYA/RADAR TARAKAN

NUNUKAN - Presiden Jokowi mendatangkan satu ekor sapi kurban peranakan sapi limosin dengan sapi simental dengan berat 1,1 ton untuk Masjid Agung Al-Mujahidin di Nunukan. Sapi itu eksklusif didatangkan dari Jakarta hanya untuk Nunukan di provinsi ini.

Bersamaan dengan sapi itu pula, Gubernur Kaltara H. Zainal Arifin Paliwang juga menyumbang satu ekor sapi jenis brahman cross dengan berat 860 kilogram. Kedua sapi ini dikurbankan kemarin bertepatan dengan hari raya Iduladha, Selasa (20/7).  “Sapi Pak Jokowi ini dikirim dari Tarakan, datang sekira pukul 23.00 Wita, Sabtu (17/7) kemarin,” kata Ketua Panitia Kurban Masjid Al-Mujahidin, Jainuddin.

Jainuddin menuturkan, sapi pemberian Jokowi ini mencuri perhatian warga. Tak sedikit warga yang berdatangan sekadar ingin melihat dan mendokumentasi sapi tersebut. “Ya, karena baru kali ini Nunukan dapat bantuan dari presiden Jokowi, apalagi untuk masjid agung kita ini. Kalau dari pihak gubernur sudah pernah,” tambah Jaunuddin.

Selain dua sapi kurban dari Jokowi dan Zainal, ada enam sapi lainnya yang juga dikurban kemarin. Lebih dari 1.000 orang mendapatkan masing-masing 1 kg daging kurban dari panitia kurban Masjid Al-Mujahidin. “Untuk sapi dari pak Jokowi ini saja bersihnya 600 kilogram, jadi ya untuk 600 orang, karena jatah kurban per orang 1 kilogram. Kemudian kalau total 8 sapi ini sudah lebih dari 1 ton, jadi lebih dari seribu warga akan menerimanya,” jelas Jainuddin.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kaltara, Wahyuni Nuzban yang dikonfirmasi terkait sapi pemberian Jokowi menuturkan, setiap tahunnya Kaltara memang mendapat giliran jatah sapi kurban dari Presiden. Kebetulan tahun ini Nunukan yang mendapatkan gilirannya. Dengan adanya sapi pemberian presiden RI tersebut, Wahyudin mengharapkan menjadi berkah warga Kaltara, khususnya di Nunukan. (raw/ash)

 

 

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X