Kafilah Nunukan Raih 9 Medali Emas

- Selasa, 22 Juni 2021 | 08:58 WIB
BANGGA: Sahrul Nizam, juara 1 kaligrafi pada MTQ VItingkat Provinsi Kaltara. Hasil karya kaligrafi ini akan dipajang di Ruang Gubernur Kaltara.
BANGGA: Sahrul Nizam, juara 1 kaligrafi pada MTQ VItingkat Provinsi Kaltara. Hasil karya kaligrafi ini akan dipajang di Ruang Gubernur Kaltara.

NUNUKAN - Musabaqah Tilawatil Quran VI Tingkat Provinsi Kaltara resmi ditutup oleh Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H, M.Hum, Minggu (20/6). Penutupan yang dilakukan secara daring ini juga diikuti Kafilah Kabupaten Nunukan yang dilaksanakan di aula Kementerian Agama (Kemenag) Nunukan.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setkab Nunukan, Muhammad Amin juga selaku ketua umum LPTQ Kabupaten Nunukan menyampaikan bahwa pada acara penutupan MTQ Provinsi, telah dibacakan surat keputusan oleh koordinator dewan hakim tentang penetapan peserta terbaik secara daring di Tanjung Selor.

Dari hasil penyampaian keputusan hasil dewan, Kafilah Nunukan mendapatkan 9 medali emas, 8 medali perak dan selebihnya meraih medali perunggu dan juara harapan satu dan dua. “Karena setiap perlombaan itu pesertanya ada lima dan keputusan peserta terbaik sampai juara harapan berarti semua mendapat juara,” kata Amin, saat ditemui media, Senin (21/6).

Amin mengakui, jika dilihat perolehan medali yang didapatkan tahun ini  meningkat dari tahun lalu yang mana kafilah Nunukan hanya mendapatkan 3 medali emas. “Tahun lalu, kafilah Nunukan lebih banyak mendapatkan perak. Alhamdulillah, tahun ini peningkatan perolehan medali meningkat,” jelasnya.

Pada pelaksanaan MTQ tingkat provinsi dua tahun terakhir ini yang laksanakan secara daring, disampaikan Amin, tidak ada penetapan juara umum. Dewan hakim hanya menyebutkan jumlah medali dari tiap-tiap khalifah. Dengan demikian, dari hasil medali yang didapatkan sehingga bisa memposisikan kafilah mana yang mendapat kedudukan juara pertama atau kedua.

“Dengan hitungan kami kemarin meskipun belum final, kami prediksi kafilah Nunukan ada di peringkat 2, mudah-mudahan hitungan kami benar. Karena secara peluang medali dari tahun kemarin, Nunukan cukup bagus peningkatannya. Kalau tahun lalu, dirangkingkan Nunukan juara 3,” bebernya.

Lanjut disampaikan Amin, berdasarkan Surat Keputusan Dewan Hakim MTQ Ke-6 Daring Tingkat Provinsi Kalimantan Utara tentang Peserta Terbaik Dalam MTQ Ke-6 Daring Tingkat Provinsi Kalimantan Utara Tahun 2021, kepada peserta tilawah, hifzil qur'an, tafsir quran, fahmil quran, hadits, syaamil qur'an, khattil qur'an dan MKTI, bahwa peserta terbaik 1 akan mewakili Kaltara pada STQ Nasional di Ternate, Maluku Utara tahun 2021 dan wajib mengikuti TC dalam rangka meningkatkan pembinaan lebih lanjut.

Dari Kabupaten Nunukan, ada empat orang yang rencananya akan ke STQ Nasional, mereka adalah Muh. Safawi (tilawah anak-anak putra), Filza Ayu (tilawah anak-anak putri), Jumardin (hafalan 20 juz) dan Sakinah (hafalan 5 juz). “Kegiatannya STQ Nasional akan dilaksanakan dalam waktu terdekat ini. Harapan kami kegiatannya bisa dilangsungkan secara tatap muka,” jelasnya. (raw/adv/lim)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X