Ritual Ma’nene, Mengganti Pakaian Mayat Warga Toraja di Nunukan

- Jumat, 2 April 2021 | 16:32 WIB
RIKO ADITYA/RADAR TARAKAN
 MENGGANTI PAKAIAN: Mayat bernama Senga, meninggal tahun 1992 akan digantikan bajunya oleh pihak keluarga.
RIKO ADITYA/RADAR TARAKAN MENGGANTI PAKAIAN: Mayat bernama Senga, meninggal tahun 1992 akan digantikan bajunya oleh pihak keluarga.

NUNUKAN – Sejak Kamis (1/4) ritual Ma’nene atau mengganti pakaian mayat yang telah di makamkan, dilakukan sejumlah warga Toraja di Pemakaman Kristen, Jalan Persemaian, Nunukan Tengah.

Bahkan Jumat (2/4) bertepatan dengan Jumat Agung, sejumlah warga masih terlihat membongkar makam dan membuka peti berisikan mayat untuk digantikan pakaiannya. Setelah diganti pakaiannya, mayat akan dikembalikan masuk ke petinya, kemudian dikembalikan ke makam yang menyerupai rumah kecil notabene berbahan beton.

Sejumlah warga juga terlihat berbondong-bondong ke pemakaman untuk sekadar ziarah kubur dan mengikuti ritual menggantikan pakaian mayat leluhur mereka.

“Setiap setahun sekali sebenarnya ini dilakukan, cuman terkadang ada yang lakukan, ada yang tidak, bergantian,” ujar Simon, salah seorang keluarga mayat yang akan diganti pakaiannya. (raw/udn)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X