Sabtu Sore, Panitia Mulai Buka Pendaftaran

- Jumat, 5 Maret 2021 | 09:57 WIB
ANDALAN: Meramaikan Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol.1, Maslan Abdul Latif yang merupakan Anggota DPRD Kota Tarakan dari PKB ini siap menurunkan ikan cupang hias andalannya./IFRANSYAH/RADAR TARAKAN
ANDALAN: Meramaikan Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol.1, Maslan Abdul Latif yang merupakan Anggota DPRD Kota Tarakan dari PKB ini siap menurunkan ikan cupang hias andalannya./IFRANSYAH/RADAR TARAKAN

TARAKAN –Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1 disambut baik oleh Maslan Abdul Latif yang merupakan Anggota DPRD Kota Tarakan dari PKB. Sebagai penghobi ikan cupang hias atau dikenal dengan sebutan Betta Lovers, ia menilai selain sebagai tempat berlomba menjadi yang terbaik, ajang tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai tempat bersilaturahmi antara sesama pencinta betta fish-nama lain ikan cupang hias.

“Ini juga bisa jadi ajang silaturahmi dengan teman-teman yang ada di luar Tarakan seperti Malinau, Nunukan, Tanjung Selor, Tana Tidung dan beberapa daerah lain di luar Tarakan yang berencana hadir di mini kontes ini,” ujarnya.

Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1, juga bisa menjadi ajang tempat bertukar informasi terkait perkembangan dunia percupangan hias di Kaltara, mengingat yang hadir tidak hanya penghobi ikan cupang untuk koleksi, tapi para branding-branding ikan cupang juga ikut hadir. “Tentu harapan kita, kegiatan serupa bisa diselenggarakan lagi, dengan skalanya lebih besar, seperti skala nasional, pasti banyak orang-orang dari luar Kaltara itu berpartisipasi,” ucapnya.

Selain menginginkan skala lebih besar dalam pelaksanaan perlombaan ikan cupang hias, dirinya berharap kontes ikan cupang yang dilakukan tidak hanya untuk kategori Standar Nasional Indonesia (SNI) kedepannya, tapi ada juga untuk kategori International Betta Congress (IBC).

“Untuk perkembangan percupangan di Kaltara khususnya Tarakan sebenarnya sudah lama, namun meningkat signifikan ketika terjadinya pandemi Covid-19, dimana banyak orang menghabiskan waktu di rumah dan mengisi kekosongan dengan memelihara ikan cupang hias, bahkan sekarang banyak farm-farm yang sudah mulai melakukan brading ikan cupang hias secara serius untuk penjualan,” ujarnya.

Maslan sendiri siap meramaikan Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1, dimana dirinya akan menurunkan ikan cupang hias beberapa ikan cupang hias andalannya. “Saya tidak sampai banyak-banyak untuk ikan cupang hias yang diturunkan, yang penting ikut meramaikan untuk menjalin silahturahmi, karena ada teman-teman dari daerah lain juga yang ikut hadir,” ucapnya.

Dukungan lain pun datang dari Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris yang menyambut baik adanya Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1, dimana dirinya menilai kegiatan tersebut merupakan kegiatan positif di saat pandemi Covid-19.  "Saya rasa ini merupakan kegiatan positif, namun saya meminta para peserta untuk kegiatan ini tetap menerapkan prokes mengingat situasinya masih pandemi Covid-19," ujarnya.

Ikan cupang hias menurutnya menjadi tren baru di saat pandemi Covid-19 melanda, dimana hal tersebut terjadi dikarenakan banyak orang yang memilih untuk tidak keluar rumah bila tidak ada hal yang perlu, sehingga untuk mengisi waktu kekosongan tersebut memelihara ikan cupang hias menjadi pilihan. "Tidak hanya ikan cupang hias saja menurut saya, ada juga yang memiliki hobi merawat tanaman hias, ini juga menjadi hobi baru disaat pandemi Covid-19," ucapnya.

Norhayati sendiri sangat tertarik dengan ikan cupang hias lantaran memiliki warna yang cantik dan bervariasi. Ia menilai, betta fish sangat indah ketika bergerak.  "Ini yang menjadi daya tarik dari ikan cupang hias, selain cantik, warnanya juga beragam, tentu hal ini menjadikannya digemari oleh semua orang untuk memeliharanya," ucapnya.

Adapun dalam pelaksanaan Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1, Norhayati berharap bisa berjalan lancar dan tidak ada kendala hingga selesainya acara dimana menentukan siapa pemenang dalam mini kontes kali ini. "Saya mengingatkan lagi kepada teman-teman yang ikut dalam lomba ini, prokes tetap harus ditaati," pungkasnya.

Sementara itu Ketua Panitia Mini Kontes Ikan Cupang Hias Radar Tarakan Vol. 1, Saprani mengingatkan kembali kepada calon peserta, bahwa pendaftaran akan mulai dibuka pada Sabtu (6/3) sore. “Peserta membawa ikan dan formulir pendaftaran yang didapatkan di koran Radar Tarakan, formulir pendaftaran jangan diisi, nanti pada saat pendaftaran saja diisi dibantu dengan panitia, takutnya nanti ketika diisi terlebih dahulu, ternyata ikan yang dilombakan beda kategorinya,” tuturnya.

Adapun pendaftaran peserta masih bisa dilakukan pada Minggu (7/3) dimana batas waktu pendaftaran hanya dibuka sampai pukul 09.00 Wita, dikarenakan pada pukul 10.00 Wita perlombaan sudah akan dimulai. “Prokes tetap harus dipatuh, seluruh peserta wajib menggunakan masker dan menjaga jarak selama perlombaan, karena situasinya saat ini masih pandemi Covid-19,” pungkasnya. (jnr/fly)

 

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X