PT Pegadaian Syariah Tarakan dan IZI Kaltara Bantu UMK

- Senin, 22 Februari 2021 | 05:38 WIB
SERAHKAN BANTUAN: PT Pegadaian Syariah Tarakan dan IZI Kaltara menyerahkan bantuan tiga gerobak kepada pelaku UMKM, Jumat (19/2). DOBIE STEVEN/RADAR TARAKAN
SERAHKAN BANTUAN: PT Pegadaian Syariah Tarakan dan IZI Kaltara menyerahkan bantuan tiga gerobak kepada pelaku UMKM, Jumat (19/2). DOBIE STEVEN/RADAR TARAKAN

TARAKAN — Sebagai bentuk kepedulian kepada para pelaku UMKM, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) berkerja sama dengan PT Pegadaian Syariah Cabang Tarakan, menyerahkan tiga gerobak kepada tiga pelaku UMKM di Tarakan. 

Kegiatan bertajuk Lapak Berkah Tahun 2021, yang digelar di depan kantor PT Pegadaian Syariah, Jumat (19/2) tersebut, dihadiri langsung Deputi Business Area Tarakan Agus Riyadi, Kepala PT Pegadaian Syariah Cabang Tarakan Dwi Rini Marsetiyo Astuti dan Kepala IZI Kaltara Reza Fahriza.

Ditemui usai acara, Kepala PT Pegadaian Syariah Cabang Tarakan Dwi Rini Marsetiyo Astuti mengatakan, PT Pegadaian Syariah Tarakan dan IZI Kaltara melakukan kerja sama untuk membantu para pelaku UMKM di Tarakan.

“Bantuan ini dari dana kebajikan umat, dimana dana ini berupa sedekah dari nasabah Pegadaian Syariah yang disalurkan kepada masyarakat,” ujarnya. 

 Dia berharap bisa membantu dan meningkatkan kesejahteraan serta memberikan manfaat kepada pelaku UMKM di tengah pandemi yang melanda negeri ini. “Semoga bantuan ini bisa membawa keberkahan dan bisa membantu masyarakat yang membutuhkan,” harapnya. 

 Sementara itu, Kepala IZI Kaltara Reza Fahriza mengungkapkan, ini merupakan bentuk kepedulian PT Pegadaian Syariah Cabang Tarakan dan IZI Kaltara untuk masyarakat di Tarakan. 

  “Semoga dengan bantuan ini bisa membangkitkan ekonomi di Tarakan dan Kaltara,” katanya.  

  Meskipun saat ini masih dilanda pandemi, protokol kesehatan (prokes) tetap harus dijalankan saat melakukan aktivitas di luar. “Kita berharap pandemi cepat berakhir dan kiranya bisa beraktivitas seperti dulu lagi,” tambahnya. 

  Dia menjelaskan, tiga pelaku UMKM yang menerima bantuan gerobak adalah mereka yang benar — benar membutuhkan bantuan. 

  “Kami juga sudah melakukan survei, mereka ini adalah yang tidak mampu, kemudian kita bantu serahkan gerobak untuk jualan, sehingga bisa memulai hidup baru dengan gerobak ini,” bebernya. 

   Melalui kegiatan ini diharapkan banyak kepedulian orang — orang di Tarakan dan Kaltara untuk membantu mereka yang membutuhkan. 

   Di tempat yang sama, Deputi Business Area Tarakan Agus Riyadi mengatakan, gerobak ini dipesan pada akhir tahun 2020. Ini salah satu bentuk peyaluran bantuan dari dana kebajikan umat kepada masyarakat.

   Dia menyebutkan, penyaluran bantuan tidak hanya untuk pelaku UMKM, tetapi juga sektor lainnya seperti bantuan pendidikan, dan kesehatan. 

    “Misalnya pada masa pandemi ini, Pegadaian Syariah menyalurkan bantuan APD, hand sanitezer, masker ke rumah — rumah sakit dan masyarakat yang memerlukan,” ujarnya . Buniati, salah seorang penerima gerobak mengucapkan terima kasih kepada PT Pegadaian Syariah Tarakan dan IZI Kaltara yang telah memberikan bantuan gerobak untuk berjualan. “Alhamdulilah, gerobak ini sangat membantu kami, sehingga kami bisa jualan,” singkatnya. (adv/ana/udn)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X