Hujan Lebat dan Air Pasang, Sungai Sekatak Meluap

- Sabtu, 16 Januari 2021 | 09:41 WIB
TERENDAM: Banjir yang terjadi di Desa Sekatak Buji, Sekatak disebabkan kondisi air Sungai Sekatak meluap dan di saat bersamaan terjadi hujan serta air laut pasang./BPBD BULUNGAN
TERENDAM: Banjir yang terjadi di Desa Sekatak Buji, Sekatak disebabkan kondisi air Sungai Sekatak meluap dan di saat bersamaan terjadi hujan serta air laut pasang./BPBD BULUNGAN

TANJUNG SELOR – Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Bulungan pada Kamis (14/1) membuat air Sungai Sekatak meluap. Kondisi ini membuat Desa Sekatak Buji, Kecamatan Sekatak banjir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bulungan, Ali Patokah menyampaikan, hasil pemantauan ketinggian air yang terjadi di Desa Sekatak Buji mengalami peningkatan. Hal ini disebabkan saat air laut pasang terjadi hujan lebat.

“Hujan lebat mulai tadi (kemarin, Red) malam. Dan air pasang laut tinggi mengakibatkan Sungai Sekatak meluap,” ucap Ali Patokah kepada Radar Kaltara.

Dijelaskan, hingga pukul 10.00 WITA, Jumat (15/1), pantauan di lokasi, ketinggian air setinggi orang dewasa. Sementara, untuk titik terendah di Sekatak atau sekitar pasar Desa Sekatak Buji. “Kondisi sementara aman. Informasinya air perlahan mulai surut,” singkatnya.

Ia menjelaskan, berdasarkan informasi yang ia terima ketinggian air di atas orang dewasa. Sejauh ini, belum ada rumah yang terendam banjir. Sebab, mayoritas rumah warga merupakan rumah panggung. “Setinggi orang dewasa itu kalau di daerah rendah. Jika tidak di rumah. Awalnya saya analisa jika setinggi orang dewasa berarti rumah tenggelam. Namun tidak,” bebernya.

Sementara, untuk daratan rendah seperti wilayah pasar terendam banjir dengan ketinggian pinggang orang dewasa. Dan saat ini sudah surut. Antisipasi saat ini yakni Desa Sepatung. Namun, saat ini situasi aman tidak ada gejolak atau hanya terjadi hulu. Sedangkan, untuk wilayah perkotaan yang dilalui Sungai Kayan saat ini berada di batas normal. “Masih di level normal. Karena ada pasang, tapi ketinggian masih di level biru atau aman,” jelasnya.

Hasil koordinasi dengan BMKG Tanjung Harapan intensitas hujan terjadi di beberapa wilayah di Bulungan. Debit air Sungai Kayan akan naik jika di wilayah Malinau dan Berau hujan yang merupakan hulu Sungai Kayan, serta akan berdampak di wilayah berkotaan. “Wilayah Bulungan di Sekatak yang terjadi hujan deras,” pungkasnya. (akz/eza)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Upah Tak Sesuai, PMI Kabur dari Majikan di Malaysia

Selasa, 19 Maret 2024 | 14:30 WIB

Lagi, 7,68 Hektare Lahan di Binusan Diduga Dibakar

Minggu, 17 Maret 2024 | 14:50 WIB
X