Kayan Selatan Siap Menyambut Kemenangan ZIYAP

- Rabu, 2 Desember 2020 | 14:03 WIB
NOMOR 3: Cawagub nomor urut 3 Yansen TP bersama masyarakat Kayan Selatan mengangkat tangan dengan mengacungkan tiga jari.
NOMOR 3: Cawagub nomor urut 3 Yansen TP bersama masyarakat Kayan Selatan mengangkat tangan dengan mengacungkan tiga jari.

MALINAU – Setelah berkeliling ke seluruh kecamatan yang ada di Krayan, Kabupaten Nunukan, Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) nomor urut 3 Dr. Yansen TP, M.Si yang berpasangan dengan Calon Gubernur (Cagub) Drs. H. Zainal A. Paliwang, SH, M.Hum menyambangi kecamatan-kecamatan yang ada di Apau Kayan, Kabupaten Malinau.

Selasa (24/11) lalu, Cawagub Yansen TP didampingi istri dan rombongan kampanye tatap muka dan dialog yang dihadiri warga desa-desa Kecamatan Kayan Selatan dilaksanakan di Desa Long Ampung. “Saya berdiri mewakili masyarakat yang ada di desa ini menyambut kedatangan bapak dalam menyampaikan visi misi dan program,” ujar Arung Ala, tokoh masyarakat Kayan Selatan mewakili masyarakat lima desa yang ada.

Begitu antusiasnya masyarakat dari lima desa yang hadir, kata Arung Ala, ada yang datang pagi-pagi, padahal acara siang menjelang sore. Dikatakan, sebenarnya masih banyak yang ingin hadir dan bertemu, namun kondisi cuaca, perjalanan jadi terhambat. Selain itu, karena kondisi wabah Covid-19 yang membatasi jumlah orang dalam pertemuan.

“Ini tidak mengurangi rasa syukur kami karena Bapak dapat mengikuti atau ikut dalam pencalonan, sehingga kami dari masyarakat Kecamatan Kayan Selatan sangat berterima kasih dan sangat berharap bapak bisa menjadi calon terpilih untuk menjadi gubernur dan wakil gubernur Kaltara,” harapnya.

Menurutnya satu hal yang sangat penting masyarakat Kecamatan Kayan Selatan lihat dari sosok Yansen TP, yaitu semangatnya yang kuat membangun dari kabupaten dan sekarang akan melanjutkan ke tingkat provinsi tetap masih semangat. Sehingga itulah masyarakat Kecamatan Kayan Selatan ini siap menyambut kemenangan ZIYAP.

“Sekali lagi saya mengucapkan kepada bapak bahwa kami di Kecamatan Kayan Selatan ini siap menyambut ZIYAP menjadi pemenang di pilkada provinsi Kaltara kali ini,” ucapnya dengan semangat.

Sementara itu, Yansen TP di hadapan masyarakat Kayan Selatan mengatakan bahwa pikiran dan perasaannya terhadap kecamatan yang berada di Apau Kayan tersebut tidak akan hilang dibenaknya. Walaupun nantinya dipercaya menjadi pemimpin di provinsi, ia akan selalu ingat warga Malinau yang ada di Kayan Selatan.

“Saya memiliki perasaan yang tidak hilang rasanya ketika saya menatap wajah orang Kayan Selatan. Kenapa, ini merupakan ketiga kali saya hadir dalam suasana pilkada,” ujar Cawagub nomor urut 3 ini.

Sepuluh tahun yang lalu, sebutnya, dirinya hadir sebagai calon bupati Malinau dan juga lima tahun yang lalu pada pencalonan periode kedua dengan menjanjikan sebuah perubahan dan itu terbukti. Dan kedatangannya kali ini sebagai Cawagub Kaltara pasangan Zainal A. Paliwang juga ingin membawa Kaltara untuk berubah, maju dan sejahtera.

“Nomor 3 itulah jaminan kita ke depan. Kenapa saya katakan demikian, bapak ibu dan saudara sekalian harus ketahui, memimpin itu bukan satu pekerjaan yang mau-maunya saja. Banyak orang mau jadi pemimpin, tapi tidak semua mampu mewujudkan apa yang diinginkan oleh rakyat. Paling tidak hadir di tengah-tengah rakyat. Karena itulah, pasangan Zainal-Yansen bertekad ingin mewujudkan Kaltara menjadi pemerintah yang mampu mewujudkan harapan rakyat,” cetusnya. (adv)

 

 

 

 

Halaman:

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X