Besok, Ibrahim Berenang dari Sadau ke Tengkayu II

- Selasa, 27 Oktober 2020 | 11:09 WIB

DALAM menyambut Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada Rabu (28/10) besok, perenang bebas Ibrahim Rusli akan kembali mengarungi laut Tarakan yang diawali dengan berenang dari Pulau Sadau menuju Pelabuhan Tengkayu II, dan dilanjutkan dengan lari menuju Binalatung, Tarakan Timur.

Kegiatan ini saya lakukanuntuk memperingati Hari Sumpah Pemudah, dan saya peruntukkan untuk generasi muda agar tetap semangat dan selalu ingat dengan sejarah perjuangan pemuda Indonesia,” jelasnya, Senin (26/10).

Dari ekspedisi tersebut, nantinya Ibrahim akan membawa bendara merah putih ditancapkan di Pantai Binalatung sebagai titik finish. Bahkan langsung dirangkaikan dengan upacara.

“Rencananya pada saat lari saya akan didampingi oleh kepala Dispora Tarakan. Sedangkan untuk ekspedisi renang dari Pulau Sadau menuju Perikanan (Tengkayu II) saya hanya sendiri, dan dari Polairud Tarakan sudah siap mendampingi sepanjang perjalanan di laut,” ungkapnya.

Sejauh ini, persiapannya salah satunya dengan melakukan survei lokasi titik renang yang panjangnya sekira 6,8 kilometer. Bahkan dirinya sudah mempersiapkan fisik seperti melakukan jogging tiap sore, sedangkan untuk masalah perizinannya pihaknya mengatakan hal tersebut sudah dalam proses.

“Rencananya start di Pulau Sadau pukul 07.30, dan ditarget bisa sampai dalam waktu sekira 2,5 jam. Kemudian dilanjutkan dengan lari. Dan hal ini sebelumnya belum pernah saya lakukan,” ungkapnya.

Lanjut Ibrahim, walaupun sebelumnya dirinya sudah pernah renang di daerah perairan Tarakan, tetapi dari Pulau Sadau, dirinya mengakui belum pernah melakukan hal tersebut. Selain itu, untuk upacara di garis finish, nantinya Ibarahim bertekad untuk mengundang sejumlah organisasi pemuda Tarakan.

“Untuk larinya nanti, setelah kita survei melalui aplikasi, jaraknya sekitar 14 kilometer, dan untuk  jumlah keseluruhan mencapai 18 kilometer, untuk tenaga  dan fisiknya, alhamdulillah semuanya sudah siap. Jadi tinggal menunggu untuk pelaksanaannya saja,” ungkapnya.

Tambahnya, dari Dispora Tarakan juga mendukung. “Saya berharap hal ini bisa terlaksana dengan baik dan tidak ada hambatan di lapangan,” tutupnya. (agg/lim)

Besok, Ibrahim Berenang dari Sadau ke Tengkayu II

 

 

 

 

Halaman:

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X