TNI-Polri Menjamin Pilkada Aman

- Kamis, 2 Juli 2020 | 09:31 WIB
SINERGI: Kapolres Malinau AKBP Agus Nugraha saat menyerahkan potongan kue pertama kepada Dandim 0910 Malinau Letkol Inf. Nopid Arif dalamrangka peringatan Hari Bhayangkara ke-74 di Mapolres Malinau, Rabu (1/7)../ASRULLAH/RADAR KALTARA
SINERGI: Kapolres Malinau AKBP Agus Nugraha saat menyerahkan potongan kue pertama kepada Dandim 0910 Malinau Letkol Inf. Nopid Arif dalamrangka peringatan Hari Bhayangkara ke-74 di Mapolres Malinau, Rabu (1/7)../ASRULLAH/RADAR KALTARA

TANJUNG SELOR – Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-74 yang diikuti Polda Kaltara dan Polres jajaran berlangsung secara virtual dan serentak se-Indonesia yang dipimpin langsung Presiden Joko Widodo. Upacara yang diikuti Polda Kaltara dilaksanakan di Mapolda Kaltara dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Kapolda Kaltara Irjen Pol Indrajit menyampaikan amanat Presiden Joko Widodo agar seluruh anggota Polri memegang teguh serta mengamalkan nilai-nilai luhur Tribrata dan Catur Prasetya setiap melaksanakan tugas untuk menjaga kehormatan, kepercayaan serta kebanggaan sebagai anggota Polri. “Anggota Polri harus terus melakukan reformasi diri secara total membangun sistem dan tata kelola yang partisipatif transparan dan akuntabel serta bangun kultur kerja Polri yang profesional modern dan terpercaya serta memantapkan soliditas internal, memperkuat sinergi dengan TNI dan seluruh elemen pemerintah maupun masyarakat untuk menghadapi tantangan yang semakin kompleks,” ucap Irjen Pol Indrajit usai mengikuti upacara Hari Bhayangkara Ke-74 di Mapolda Kaltara, kemarin.

Kemudian, pesan Presiden Joko Widodo agar seluruh anggota Polri terus menerapkan strategi proaktif serta tindakan persuasif dan humanis saat menangani masalah sosial yang terjadi di tengah masyarakat. Serta, terus menjaga kedisiplinan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan agar masyarakat produktif dan aman dari Covid-19. “Anggota Polri harus ikut mendukung proses pemulihan ekonomi nasional sesuai kewenangan Polri dengan penuh tanggung jawab,” bebernya.

Selaras dengan amanat Presiden Joko Widodo, gagasan Kampung Trengginas Polda Kaltara semakin dimatangkan progresnya sebagai bentuk partisipasi Polri dalam mendukung pemulihan ekonomi masyarakat di tengah Pandemi Covid-19. Hal ini juga merupakan bentuk sinergritas Polri bersama TNI untuk terus menjaga kondusivitas dalam menghadapi tantangan yang kompleks.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kaltara yang telah membantu tugas-tugas Polri dalam upaya bersama memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di tengah situasi pandemi Covid-19, sehingga tidak ada kejadian menonjol yang mengganggu keamanan di Kaltara kita tercinta ini,” pesannya.

Mantan Waka Polda Jateng ini menambahkan usai Polda Kaltara saat ini 2 tahun. Keberhasilan Polda Kaltara yang diraih selama ini baginya berkat dukungan semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kaltara. Terlebih dalam waktu dekat ini Kaltara melaksanakan pesta demokrasi, TNI-Polri menjamin pelaksanaan Pilkada berjalan aman.

“Dukungan TNI, pemerintah, masyarakat dan semua elemen kepada Polda Kaltara kami sangat mengapresiasi. Terima kasih ke semua komponen masyarakat sehingga Polda Kaltara berdiri selama dua tahun memberikan manfaat bagi masyarakat. Dan sinergitas TNI-Polri tidak hanya sekadar instansi tetapi sudah seperti keluarga dan tidak ada dusta diantara kita. Yang terpenting jelang Pilkada. TNI-Polri menjamin Pilkada aman. Sudah ditegaskan TNI-Polri harus netral,” tegasnya.

Sementara usai mengikuti upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-74 secara virtual bersama Kapolri Jenderal Pol Idham Azis dan Presiden Joko Widodo, Kapolres Tarakan AKBP Fillol Praja Arthadira menegaskan bahwa Polri ditekankan agar kamtibmas kondusif sehingga masyarakat lebih produktif. Terutama di dalam penanganan Covid-19 dan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada Desember mendatang.  “Diharapkan kepada Polri untuk tetap konsisten mendedikasikan kepada negara, dan bersama berjuang bersama pemerintah dan TNI terkait penanganan pencegahan Covid-19,” katanya.

Untuk itu, pihaknya akan siap membantu pencegahan penyebaran Covid-19, dengan pendisiplinan terhadap protokoler kesehatan yang harus dilakukan oleh masyarakat. “Soal kamtibmas, sudah menjadi tugas pokok Polri. Dengan situasi kondusif, masyarakat bisa melakukan aktivitasnya untuk kehidupan mereka masing-masing,” beber Kapolres.

Terlebih saat ini pemerintah sudah melonggarkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan membuka 9 sektor ekonomi. Pihaknya pun mempersilahkan masyarakat menjalankan roda perekonomian, bisa kembali beraktivitas namun harus tetap memperhatikan protokol kesehatan. “Sekarang ini saya melihat aktivitas masyarakat sudah tidak dibatasi, sekarang masyarakat tinggal menjalan protokoler kesehatan,” sebutnya.

Di sisi lain, Polri juga harus bersiap dalam pengamanan pilkada terlebih tahapan pilkada sendiri akan mulai dilakukan pada bulan Juli ini. Meski demikian, pihaknya selalu mendukung terkait kebijakan pemerintah terhadap pelaksanaan pilkada. “Itu tugas kita bersama agar Pilkada aman. Makanya saya akan bekerjasama dengan instansi terkait agar Pilkada aman,” ungkapnya.  Meskipun situasi sudah politik sudah mulai terlihat, Kapolres mengaku kondisi di Tarakan masih aman. Kemudian untuk penyebaran berita hoaks hingga saat ini masih bisa terkendali.

Sementara itu, usai upacara Hari Bhayangkara ke-74, Polres Tarakan kedatangan Dansatrol Lantamal XIII Kolonel Laut (P) Desmon Hermono Kusumo, Danpomal Letkol Laut (PM) Hari Sutarno, S.H., Pasops Satrol Lantamal XIII Letkol Laut (P) Surya Ari Muryanto, Danyonmarhanlan XIII Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M., Kasi Gakkum Pomal Lantamal XIII Mayor Laut (PM) Tri Adanto, Pasi Ops Yonmarhanlan XIII Kapten Marinir Verdi.

Dikatakan Dansatrol Lantamal XIII Kolonel Laut (P) Desmon Hermono Kusumo, melalui Hari Bhayangkara ke 74 itu pihaknya ingin menunjukkan sinergitas antara TNI Polri yang selalu solid. Apalagi melalui tema Hari Bhayangkara tahun ini yaitu ‘Kamtibmas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif’, maka pihaknya juga menyatakan siap mendukung Polri dalam menjaga kamtibmas agar selalu kondusif. Khususnya dalam penanganan pencegahan Covid-19 dan Pilkada pada tahun ini.

“Selama ini sinergitas TNI Polri sudah terbangun dengan sangat baik sekaligus sebagai upaya mendukung kebijakan pemerintah adalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, khususnya di Kota Tarakan,” singkatnya.

Halaman:

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X