Negatif Covid-19 Harus Dipertahankan

- Kamis, 2 April 2020 | 13:04 WIB
Bupati Malinau: Dr. Yansen TP, M.Si. FOTO: DOKUMEN
Bupati Malinau: Dr. Yansen TP, M.Si. FOTO: DOKUMEN

MALINAU – Keluar masuknya orang ke Malinau menjadi atensi khusus Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malinau dalam mencegah penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19). Untuk itu, Bupati Malinau Dr. Yansen TP, M.Si mengeluarkan secara khusus Surat Edaran (SE) tertanggal 30 Maret 2020.

Adapun SE bernomor 443.1/333/HUKUM tentang pengawasan dan pengendalian keluar masuk orang ke Kabupaten Malinau dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 tersebut juga merupakan tindaklanjut dari Keputusan Presiden Republik Indonesia (Kepres) Nomor 9 Tahun 2020 tentang perubahan atas Kepres Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Terkait hal itu, Bupati Malinau Yansen TP melalui aplikasi pesan singkat menyampaikan kepada Radar Tarakan bahwa seluruh langkah-langkah teknis protokol pencegahan dan penanganan virus Covid-19 ini sudah pihaknya laksanakan dengan tertib di Malinau. “Ini sebagai bentuk ketegasan dalam mencegah dan mempercepat penghentian penyebaran virus korona di Malinau,” ujar Yansen TP, Selasa (1/4).

Pihaknya melakukan langkah tegas untuk memantau setiap mobilisasi orang yang keluar dan teristimewa yang masuk ke Malinau. Sebab, tingginya Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Malinau dikarenakan banyak orang yang pulang dan datang ke Malinau dari daerah yang terpapar Covid-19.

“Karena Malinau negatif virus korona, (maka) harus dipertahankan. Oleh sebab itu masyarakat wajib mendukung kebijakan ini secara sadar dan mandiri agar Malinau benar-benar steril dan tetap negatif dari virus korona,” katanya.

Menurutnya, Pemkab Malinau tegas tidak lain karena untuk kebaikan masyarakat Malinau sendiri. “Saya harapkan para camat, kades (kepala desa) dan Ketua RT agar memantau masuknya setiap orang ke kecamatan, desa dan RT masing-masing. Lapor setiap orang yang masuk untuk cek kesehatannya,” pesannya. (ags/fly)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X