Dikeluhkan, Perbaikan Nihil Anggaran

- Senin, 10 Februari 2020 | 14:45 WIB
BERLUMPUR: Perbaikan Jalan Sabanar Lama masih nihil anggaran. FOTO: PIJAI PASARIJA/RADAR KALTARA
BERLUMPUR: Perbaikan Jalan Sabanar Lama masih nihil anggaran. FOTO: PIJAI PASARIJA/RADAR KALTARA

TANJUNG SELOR – Kondisi Jalan Sabanar Lama Kelurahan Tanjung Selor Hilir, Kecamatan Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan dikeluhkan masyarakat. Khususnya bagi pengendara yang melintas.

Rozi (34) salah seorang warga Tanjung Selor sangat menyayangkan kerusakan Jalan Sabanar Lama, karena kondisinya sudah sangat memprihatinkan.

“Jalan ini kan masih berada di dalam kota, harusnya bisa segera diperbaiki pemerintah,” kata Rozi kepada Radar Kaltara, Minggu (9/2).

Apalagi kerusakan ini sudah berlangsung lama, sejak kepemimpinan bapak Bupati Bulungan periode 200 hingga 2005. Artinya, kerusakan ini sudah cukup lama tidak mendapatkan perhatian pemerintah.

“Harusnya pemerintah bisa melihat kondisi jalan ini, apalagi lokasinya tidak jauh dari pelabuhan Kayan II,” sebutnya.

Hal senada juga disampaikan, Nabila (29). Ia sangat berharap kepada pemerintah agar  segera bisa memperbaiki kerusakan jalan itu, karena sangat berbahaya. Terlebih ketika musim hujan seperti sekarang ini.

“Kalau hujan jalan licin, saya saja pernah jatuh di jalan itu karena jalannya licin,” ungkapnya.

Oleh karena itu dirinya sangat  berharap kepada pemerintah agar sesegera mungkin memperbaiki jalan tersebut. kalaupun tidak bisa diasal minimal jalan yang berlubang itu ditimbun.

“Bukan licin saja, jalannya juga banyak lubang,” sebutnya.

Kasihan juga pengendara yang melintas di malam hari, karena di lokasi itu minim penerangan.

“Jangan sampai ada korban lagi,” bebernya.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR) Bulungan, H. Fakhrudin saat dikonfirmasi mengatakan, untuk perbaikan sekarang ini masih sulit dilakukan, karena tidak ada anggaran untuk perbaikan.

“Tahun ini saya rasa belum bisa dilakukan perbaikan, karena memang anggaran sangat minim dan masih banyak kegiatan lain yang harus dikerjakan,” sebutnya.

Fakhrudin menilai kodisi jalan itu tidak terlalu parah dan masih bisa dilalui. Oleh karena itu sembari menunggu ketersediaan  anggaran dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk bersabar.

Halaman:

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Pembangunan Tiga PLBN di Kaltara Klir

Senin, 6 Mei 2024 | 17:40 WIB

BPPW Target 6.691 SR Air Bersih di Kaltara

Sabtu, 4 Mei 2024 | 18:15 WIB

Ada Empat Tantangan Pendidikan di Kaltara

Sabtu, 4 Mei 2024 | 15:30 WIB
X