Wali Kota Ajak Masyarakat Dukung Baznas

- Rabu, 1 Januari 2020 | 20:21 WIB
SAMBUTAN: Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M.Kes saat memberikan sambutan di Baloy Kelompok Tani, Senin (30/12) lalu. FOTO: IST
SAMBUTAN: Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M.Kes saat memberikan sambutan di Baloy Kelompok Tani, Senin (30/12) lalu. FOTO: IST

TARAKAN — Panen jagung dan ikan nila yang dilakukan kelompok tani ZCD (Zakat Community Development) binaan Baznas Tarakan, Senin (30/12) lalu di Kelurahan Juata Laut, dihadiri langsung Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M.Kes beserta jajarannya. 

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota berserta jajarannya juga melakukan panen dan memetik langsung jagung di kebun tersebut. 

Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Baznas Tarakan yang telah berpartisipasi aktif dalam ikut membangun Kota Tarakan. 

"Peran dan sumbangsih Baznas Tarakan dalam pembangunan di Tarakan sudah tidak diragukan lagi. Program-program Baznas bersentuhan langsung dengan kebutuhan mendasar khususnya dalam penanganan masyarakat miskin dan kurang mampu. Termasuk dalam mengatasi masalah-masalah sosial kemasyarakatan,” kata Khairul. 

Dan itu, sambung Wali Kota, sangat membantu pemerintah daerah. “Hari ini kita juga melihat sendiri bagaimana Baznas Tarakan membantu petani dan nelayan dalam mengembangkan usaha produktif untuk meningkatkan pendapatan keluarga mereka," ujar Khairul.  

Ditemui usai panen jagung, Wali Kota mengajak masyarakat agar mendukung Baznas Tarakan.

“Saya mengajak kepada berbagai pihak untuk mendukung program-program Baznas Tarakan.  Juga kepada masyarakat pada umumnya agar memusatkan penyaluran zakatnya hanya kepada Baznas Tarakan,” imbau Khairul.

Menurutnya, itu harus dilakukan agar bisa terhimpun dana yang besar untuk menunjang program-program yang membantu masyarakat Tarakan.(adv/ana)

 

 

 

 

 

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X