Pedagang Sebut Sembako Masih Normal

- Sabtu, 7 Desember 2019 | 10:26 WIB

TARAKAN - Lonjakan harga sembako di berbagai daerah menjelang hari raya sudah lumrah. Demi mengantisipasi lonjakan itu pemerintah rutin melakukan sidak.

Seperti yang dilakukan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Disperindagkop-UMKM)  Kaltara dan Disdagkop-UKM Tarakan, kemarin (6/12).

Kasi Pengawasan Distribusi dan Harga Barang Pokok pada Disperindagkop-UMKM Kaltara Eko Hamdiansyah, S.H, M.H, mengatakan bahwa menjelang Natal dan Tahun Baru, pihaknya rutin melakukan sidak di setiap pasar yang ada di Tarakan 3 kali dalam seminggu. “Kami memantau harga. Dengan melakukan pengecekan harga sembako di pasaran. Untuk saat ini harga yang bisa dikatakan naik yaitu harga ayam yang semula harganya berkisar Rp 38-44 ribu per kilo, menjadi Rp 45 ribu per kilo,” tuturnya.

Naiknya harga ayam kali ini masih sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) dan masih dikatakan normal. Tapi  biasanya jika mendekati Nataru akan naik lagi.

Selain ayam, yang kemungkinan biasanya ikut naik seperti  harga telur, cabai, dan kebutuhan rumah tangga lainnya.

Dalam waktu dekat ini Satgas Pangan Tarakan akan meninjau langsung pasar dan menyampaikan imbauan kepada pedagang. “Memang biasanya ada pedagang yang nakal juga yang kadang menaikkan harga di atas HET, jadi ini yang perlu kami awasi,” terangnya.

Jika ada pedagang yang menaikkan harga di luar ketentuan maka Disdagkop-UKM Tarakan akan berkoordinasi dengan distributor “Nanti kami meminta langsung kepada pihak distributor untuk  tidak lagi menyuplai ayam ke pedagang tersebut. Kami imbau kepada pedagang untuk tidak mengambil momentum dalam  menjelang Nataru untuk mendapatkan keuntungan yang besar” imbuhnya.

Selain itu, salah satu pedagang ayam di Pasar Gusher Sunarti membenarkan bahwa harga sembako masih terhitung normal. “Yang naik cuma ayam dari  harga Rp 40 ribu naik menjadi Rp 45 ribu.  Itu pun sudah bersih,” tutupnya. (agg/lim)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X