Dari Brownies sampai Bolgul Enak Dicicipi

- Selasa, 26 November 2019 | 13:21 WIB

SIAPA sih yang tidak pernah mencicipi kelezatan brownies dan bolu gulung? Identik dengan tekstur super lembut dan empuk, memiliki cita rasa manis banyak yang ketagihan sekali cicip.

Apalagi kudapan manis ini dapat dinikmati semua kalangan, dan cukup populer. Kebanyakan brownies dan bolu dihidangkan dalam berbagai acara. Adapula loh yang menjadikan kudapan-kudapan ini sebagai buah tangan atau oleh-oleh.

Brownies dan bolu memang selalu disajikan berdampingan. Meski sama-sama manis dan empuk, tapi keduanya sangat berbeda. Seperti yang dijelaskan owner ChocoCipa, Ruliyana Hidayati.

Wanita kelahiran Blitar, 12 Juli 1990 ini mengatakan dari proses pembuatan dan penggunaan bahan-bahannya berbeda. Seperti pencampuran telurnya. Pembuatan bolu khususnya bolu gulung lebih rumit.

Ya, keberhasilan bolu ini saat digulung. Pastikan teksturnya tidak pecah. Biasanya tekstur yang empuk dan lembut kedua kudapan ini tergantung dari takaran dan tambahan bahan-bahannya harus tepat.

“Proses keduanya berbeda. Mulai dari teknik dan bahan-bahan yang digunakan. Tapi yang lebih rumit itu bolu gulung, dibandingkan brownies. Untuk teksturnya, intinya dari pengocokan gula, telur dan bahan lainnya,” jelas wanita berusia 29 tahun ini.

Namun, dibandingkan bolu, brownies dibuat dengan rasa yang lebih tajam dari cokelatnya. Menggunakan sedikit tepung, tapi banyak mengandung cokelat. Tidak heran, mencicipi sedikit saja, rasanya tetap manis loh. Konon brownies ini hidangan penutup khas orang Amerika.

Meski sudah dikenal sejak lama, kudapan manis ini masih tenar hingga sekarang ini. Rasa manis mungkin sudah biasa. Tapi inovasi baru terus bermunculan. Mulai dari memperkaya cita rasa, atau bisa mengguah selera melalui bentuknya yang dimodifikasi. “Saya modifikasi bentuknya supaya konsumen tidak bosan,” lanjut pemilik akun Facebook Ruliyana ChocoCipa.

Jika ada versi bolu gulung, brownies pun punya banyak varian rasa. Enggak hanya cokelat, ada pula keju, stroberi, pandan dan masih banyak pilihan lainnya. (*/one/fly)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Puasa Pertama Tanpa Virgion

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:29 WIB

Badarawuhi Bakal Melanglang Buana ke Amerika

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:02 WIB

TWICE Catat Rekor Penjualan dan Chart Billboard

Selasa, 5 Maret 2024 | 14:35 WIB

Cinta Sebut Keputusan Punya Anak di Tangannya

Selasa, 5 Maret 2024 | 13:50 WIB

Film Superhero Alami Kejenuhan

Selasa, 5 Maret 2024 | 11:10 WIB

Lutesha Belajar Motor Kopling

Sabtu, 2 Maret 2024 | 09:02 WIB
X