Lyla Band Meriahkan HUT ke-20 Nunukan

- Jumat, 11 Oktober 2019 | 15:57 WIB

 

NUNUKAN - Pesta Nunukan Gemilang 2019 dan Soft Opening Pasar Rakyat Adil Sejahtera (Paras) Perbatasan dipastikan meriah. Band kenamaan tanah air, Lyla Band bakal tampil di puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kabupaten Nunukan, Sabtu (12/10) malam.

"Besok malam Lyla Band tampil di Paras Perbatasan, Jalan Lingkar. Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat hadir dan berpartisipasi diseluruh rangkaian acara," ajak Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid.

Lyla Band dijadwalkan tampil sekitar pukul 20.00 Wita. Band yang digawangi Indra Perdana Sinaga ini, bakal membawakan singel andalan mereka seperti magic, dan lagu-lagu dalam album Dunia Sempurna.

Kehadiran Lyla Band dalam peringatan HUT ke-20 Kabupaten Nunukan diprakarsai Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI dengan bersinergi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan.

Secara khusus, Kemenpar RI memberi perhatian dan dukungan terhadap event-event daerah yang mampu menggerakkan sektor pariwisata dan  ekonomi. 

Plt. Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Regional II Kementerian Pariwisata Adella Raung mengatakan, event di daerah perbatasan mampu mempersembahkan atraksi wisata yang menjadi daya tarik wisatawan mancanegara sekaligus pertumbuhan ekonomi.

"Multiefek dari sektor pariwisata begitu kuat. Semangat inipula yang mendorong Kementerian Pariwisata memberikan dukungan terhadap event-event yang dilaksanakan di berbagai daerah," ungkap Adella Raung.

Rangkaian event HUT ke-20 Kabupaten Nunukan cukup beragam. Selain pertunjukan musik, adapula festival jajanan kuliner khas Nunukan yang berlangsung selama 14 hari, senam kolosal perbatasan, kesenian daerah dan berbagai pertunjukan lainnya. (dra/nri)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X