Transmart Utamakan Tenaga Lokal

- Rabu, 25 September 2019 | 09:03 WIB

TARAKAN - Rencana Transmart berinvestasi di Kota Tarakan, sepertinya akan berjalan mulus. Pembangunannya direncanakan di Jalan Mulawarman, yang merupakan daerah strategis rekomendasi Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan.

Keyakinan Wali Kota Tarakan dr. Khairul, M.Kes, itu muncul setelah mengikuti kegiatan rutin tahunan Kementerian Agraria Tata Ruang dan Badan Petanahan Nasional pada 24 September lalu.

Menurutnya, permasalahan lahan merupakan hal penting, dalam menentukan arah pertimbangan investor. Sebab itu, ini akan menjadi sebuah hal yang perlu dipikirkan bersama.

Lahan di Jalan Mulawarman, ungkap dia, kebanyakan merupakan milik swasta. Namun ada pula milik Pemkot seperti penempatan lokasi kantor, termasuk lahan yang sedang disewa oleh STB yang merupakan milik pemerintah.

“Sebenarnya kalau lahan di sekitar situ cukup luas, tapi yang memenuhi standar itu DPUTR (Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Tarakan). Tapi ini hanya opsi yang kami berikan, dalam konteks mempercepat pembangunan Transmart jika ingin berinvestasi di Tarakan,” jelasnya, kemarin (24/9).

Kendati demikian, Khairul menyatakan bahwa pihaknya memberikan kesempatan jika Transmart ingin memilih lokasi lain. Beber Khairul, Transmart cenderung lebih menyukai Jalan Mulawarman.

“Mengenai titik-titiknya, saya serahkan kepada Transmart. Intinya kami (Pemkot) terus mendukung setiap investasi di Tarakan,” ujarnya.

Berdasarkan komunikasi bersama pihak Transmart, dikatakan Khairul pembangunan Transmart akan dilakukan semester pertama tahun 2020. Namun ada beberapa tahapan yang akan dilakukan pihaknya termasuk survei penentuan titik lokasi.

Usai penentuan lokasi, akan dilakukan kunjungan langsung oleh pihak Transmart. Sebab menurut pandangan investor, Tarakan merupakan daerah hijau untuk berinvestasi.

“Hasil survei mereka, Tarakan termasuk daerah hijau berinvestasi. Harapan kami, invetasi apa pun dapat menyerap tenaga kerja, sehingga bisa mengurangi pengangguran dan kemiskinan di Tarakan,” harapnya.

Khairul menambahkan, hal-hal yang dibahas dalam pertemuan Kementerian ATR/BPN menjadi sangat penting, dalam menyikapi permasalahan agraria selama ini. Berbagai persoalan terjadi di lapangan, misalnya soal sengketa lahan. Untuk itu pihaknya berharap agar pelayanan pertanahan semakin baik.

“Saya lihat upaya dari badan agraria dan Badan Pertanahan Nasional, untuk melakukan reformasi di tubuhnya itu kan semakin cepat, salah satunya PTSL. Ini adalah upaya pemerintah untuk memberikan pengakuan kepada masyarakat terhadap lahan yang digarap dan dikuasai selama ini,” ucapnya.

Sementara Vice President Communication PT Trans Retail Indonesia (Transmart) Satria Hamid mengatakan, kehadiran Transmart akan mengangkat perekonomian daerah. Ia mengurai peningkatan itu dimulai dari penyerapan tenaga kerja.

“Transmart akan menyerap tenaga kerja secara padat karya, sekira 800-1000 orang. Bukan orang Jakarta, tapi orang sini. Biasanya 4 bulan sebelumnya, kami dari jajaran direksi menginisiasi semua putra daerah. Nantinya kami menjamin akan ada alih teklonogi (alih pengetahuan) hingga putra daerah yang disiapkan menjadi pemimpin Transmart masa depan,” ujarnya dalam kegiatan Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Kaltara, Minggu (22/9) malam.

Per hari ini, toko Transmart seluruh Indonesia, 130. Menurut Satria, apa yang dilakukan Transmart berbeda jauh dengan yang dilakukan sejumlah retail lainnya yang tak menambah toko. “Transmart memiliki komitmen merah putih, harus terus berkembang. Harus terus ada di seluruh Indonesia. Mudah-mudahan bisa dibangun semester I 2020. Tim kami sudah survei ke sini, 2 tahun lalu. Tarakan sangat hijau bagi kami. Conform area hijau. Mohon dukungan dari semua. Memang warga Tarakan ingin membeli produk, sarana hiburan. Mudah-mudahan kami bisa menerjemahkan keinginan bapak ibu semua,” pintanya.

Halaman:

Editor: anggri-Radar Tarakan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB
X