227 Patok Usai Diperiksa Tentara RI–Malaysia

- Kamis, 29 Agustus 2019 | 09:53 WIB

NUNUKAN - Patroli Terkoordinasi RI–Malaysia ditutup dengan upacara bersama di Lapangan Upacara Gabma Kecamatan Seimenggaris, Selasa (27/8). Sebanyak 227 patok, telah usai diperiksa personel gabungan Kolakosrem 091/ASN dan 5 Briged TDM.

Komandan Satgas Pamtas Yonif Raider 600/Modang Ronald Wahyudi mengatakan, pelaksanaan kegiatan patroli terkoordinasi tersebut, telah menghasilkan beberapa kesimpulan dan kesepakatan bersama. Kesimpulan yang telah disepakati tersebut, diharap akan berguna dan bermanfaat serta akan menjadi pedoman bersama di lapangan dalam pelaksaan patroli terkoordinasi selanjutnya, sehingga dapat mengeliminasi kesalahpahaman di lapangan.

“Ya, tentu juga kami berharap, kerjasama yang selama ini terjadi dengan baik, dapat semkain ditingkatkan baik secara kuantitas maupun kualitas. Sehingga bermanfaat bagi kedua satuan khususnya dan bagi kedua negara pada umumnya guna tercipta stabilitas regional yang semakin kondusif,” ujar Ronald dalam sambutannya.

Menurutnya Ronald, tentu upaya mempererat jalinan persahabatan dan kerjasama di antara negara tetangga, merupakan suatu kebutuhan dan bahkan merupakan suatu keharusan. Tentunya agar kedua negara tetap aman dan dapat menjadikan dirinya sebagai bagian dari masyarakat dunia yang selalu rukun.

“Saya atas nama Komando dan pribadi menyampaikan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada semua pihak dari kedua delegasi yang telah secara aktif berpartisipasi, sehingga banyak hal yang dapat kita putuskan bersama,” beber Ronald.

Sementara itu, Panglima 5 Briged, Brig Jen Muhammad Hafizuddeain yang disampaikan Letnan Kolonel Zulfikli mengatakan, selama 6 hari, sejak 22 Agustus lalu, personil gabungan telah memeriksa sebanyak 227 patok. Atas pencapaian itu, dirinya mengucapkan selamat karena sudah berhasil melakukannya aktivitas tersebut dengan baik.

“Semoga dengan aktivitas tersebut sebelumnya, dapat memberi pembekalan dan latihan tambahan kepada keduanya untuk pengalaman di lapangan,” ucapnya dalam sambutan.

Zulfikli juga berharap dan yakin, hubungan baik kedua negara dapat diteruskan ke masa yang akan datang, dan harus ditingkatkan juga dikembangkan dalam menjaga daerah perbatasan. Tak tanya itu, ia juga berharap hubungan keduanya harus terus berlanjut dikegiatan lainnya mendatang. (raw/fly)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X