Pasis Sespimti KKDN di Polda Kaltara

- Selasa, 20 Agustus 2019 | 10:08 WIB

TANJUNG SELOR – Kepolisian Daerah (Polda) Kaltara menerima kunjungan sebanyak delapan Perwira Siswa (Pasis) Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) Polri Dikreg ke-28 yang melaksanakan Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) di Kaltara. Kedatangan delapan Pasis Sespimti Polri ini didampingi Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Coki Manurung.

Irjen Pol Coki Manurung saat ditemui awak media menyampaikan, delapan orang Pasis Sespimti Polri ini melakukan KKDN di Polda Kaltara. Kedatangan guna melihat data dan informasi yang ada di lapangan. Hal ini dilakukan di wilayah perbatasan seperti Kaltara. Sementara untuk hasilnya saat ini belum dapat disampaikan lantaran masih melakukan KKDN.

“Melakukan KKDN di Kaltara, melihat data dan berita di lapangan dan daerah perbatasan saja,” ucap Irjen Pol Coki Manurung saat ditemui di Mapolda Kaltara, Senin (19/8).

Sementara, Kapolda Kaltara Brigjen Pol Indrajit menjelaskan, hadirnya Pasis Sespimti Polri ini guna mendukung Polda Kaltara. Sebab, KKDN nantinya melakukan penelitian di Kaltara yang hasilnya diserahkan ke Polda Kaltara. Dari hasil penelitian tersebut, akan menjadi acuan atau langkah ke depannya untuk mengatasi pesoalan yang ada di Kaltara.

Selain itu, langkah ini juga sebagai upaya Kapolda mengantisipasi dampak negatif dari perkembangan globalisasi melalui democratic policing guna mendukung daerah perbatasan dalam mewujudkan pembangunan nasional.

“Untuk mendukung Polda Kaltara. Dengan hasil penelitian nantinya diserahkan ke Polda Kaltara, apa langkah ke depannya untuk mengatasi persoalan di perbatasan,” jelas mantan Waka Polda Jateng ini.

Untuk diketahui, Pasis Sespimti Polri yang melaksanakan Kuliah Kerja KKDN yakni Kolonel Laut (S) Suprihandono SE, MAP, Kombes Pol Himawan Bayu Aji, SH, SIK, MH, Kombes Pol I Gusti K B Harryarsana SIK, SH, M.Hum, Kombes Pol Anggoro Sukartono SIK, Kombes Pol Irwan Anwar SIK., SH, MH, Kolonel Tek Sufran Taufik Bobihu, Kombes Pol I Bagus Rai Elryanto SH, SIK, MH dan Kombes Pol Wahyu Bintono H.B., SIK, SH, MH. (akz/eza)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB
X