Bakpao Kacang Hijau

- Kamis, 8 Agustus 2019 | 08:40 WIB

Sensasi rasa gurih dan sedikit manis didapatkan saat mencapai puncak tengah adonan ini. Langsung disantap saat masih hangat, dijamin sangat bersahabat dengan secangkir teh hangat.

BAHAN:

  • 400 gram tepung terigu.
  • 61 gram gula pasir.
  • 3 sendok makan mentega putih.
  • 2 sendok teh ragi instan.
  • 2 sendok teh baking powder.
  • 275 mililiter air hangat.

BAHAN ISIAN:

  • 100 gram kacang hijau, rendam.
  • 76 gram gula pasir.
  • 1 lembar daun pandan.
  • 50 mililiter santan.
  • ¼ sendok teh garam.
  • ¼ sendok teh vanili.

CARA MEMBUAT:

  1. Kukus kacang hijau hingga empuk. Angkat dan tiriskan, lalu lumatkan hingga halus.
  2. Kemudian campur garam, gula, vanili dan daun pandan. Masak di atas api kecil. Aduk-aduk hingga merata. Sisihkan.
  3. Campur tepung terigu, gula pasir, mentega, ragi instan dan baking powder. Aduk agar tepung merata.
  4. Lalu tuang air sedikit demi sedikit. Uleni adonan hingga kalis dan elastic. Diamkan adonan selama 45 menit.
  5. Bentuk adonan menjadi bulatan. Isi dengan kacang hijau di bagian tengahnya. Lakukan hingga adonan habis.
  6. Kukus adonan selama 15 menit atau hingga matang. Angkat.
  7. Bakpao isi kacang hijau siap dinikmati. (*/one/fly)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X