Mobile JKN Beri Semua Kemudahan Dalam Genggaman

- Jumat, 28 Juni 2019 | 22:00 WIB

TARAKAN - “Kini Semua Ada Dalam Genggaman” demikian tagline yang diusung BPJS Kesehatan untuk memperkenalkan aplikasi Mobile JKN agar lebih melekat dan menjadi perhatian masyarakat.

Tidak hanya sekedar tagline, aplikasi yang di-launching sejak tanggal 15 November 2017 ini memanglah ditujukan untuk meningkatkan pelayanan terhadap peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) dengan memberikan kemudahan akses pelayanan JKN-KIS yang dapat dilakukan secara mandiri melalui smartphone.

“Aplikasi Mobile JKN ini merupakan bentuk transformasi digital model bisnis BPJS Kesehatan yang semula berupa kegiatan administratif yang dilakukan di kantor cabang atau fasilitas kesehatan, ditransformasi ke dalam bentuk aplikasi yang dapat digunakan oleh peserta di mana saja, kapanpun tanpa batasan waktu atau biasa kita sebut dengan istilah self service,” kata Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Tarakan, Fenny Fathiyah.

Aplikasi Mobile JKN menyediakan beberapa fitur unggulan kepada penggunanya. Diantaranya fitur “Kartu Peserta” atau yang disebut dengan KIS Digital. KIS Digital dapat digunakan untuk mengakses fasilitas kesehatan seperti halnya kartu fisik. 

Sama seperti kartu fisik, peserta hanya perlu menunjukkan KIS Digital melalui smarthphone-nya kepada petugas di fasilitas kesehatan. Selain itu, ada juga fitur “Ubah Data Peserta” dimana peserta bisa melihat dan melakukan pengubahan data seperti melakukan pindah Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan pengubahan data kepesertaan seperti nomor telepon genggam, alamat email, dan alamat surat. 

Masih banyak lagi fitur lainnya seperti cek data kepesertaan, informasi tagihan dan pendaftaran autodebit bagi peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU), info lokasi kantor cabang dan lokasi fasilitas kesehatan (FKTP dan fasilitas kesehatan tingkat lanjutan), skrining riwayat kesehatan dan masih ada yang lainnya. 

Mobile JKN tersedia di Playstore dan Appstore sehingga pengguna Android maupun ios sudah dapat men-download aplikasi ini.

Sejak di-launching pertama kali hingga saat ini, Mobile JKN terus melakukan updating dan menambahkan fitur-fitur baru. Ke depannya Mobile JKN juga akan selalu berinovasi seiring dengan kebutuhan peserta JKN-KIS yang akan semakin berkembang. 

“Jadi bagi Peserta JKN-KIS yang masih belum men-download Aplikasi Mobile JKN, yuk segera download, karena Mobile JKN beri semua kemudahan dalam genggaman. Sudah nggak zaman nih harus datang dan antre ke kantor cabang, jika semua bisa kita lakukan lewat gadget kita masing-masing,” imbaunya. (adv/oki/har)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X