PLIISS BAH..!! Masyarakat Butuh Penerangan Jalan

- Sabtu, 15 Juni 2019 | 10:24 WIB

TARAKAN - Tidak adanya fasilitas penerangan jalan yang berada di RT 26 kelurahan Karang Anyar, membuat masyarakat merasa khawatir jika melintasi kawasan tersebut di malam hari. Hal itulah yang disampaikan Ketua RT 53 Kelurahan Karang Harapan Syamsuri saat dikonfirmasi

Ia mengungkapkan, tidak adanya Penerangan Jalan Umum (PJU) pada kawasan tersebut menimbulkan keresahan tersendiri bagi masyarakat yang melintasi jalan tersebut. Pasalnya, beberapa kali masyarakat pernah terjatuh mengingat banyaknya lubang jalan pada jalan tersebut.

"Beberapa kali orang jatuh kalau malam naik sepeda. Kalau motor tidak pernah kan motor ada lampunya yang pernah jatub itu orang lewat pakai sepeda karena jalannya itu banyak kerusakannya," ungkapnya.

Selain itu, ia menerangkan dengan tidak adanya PJU masyarakat tidak merasa nyaman dengan kondisi jalan yang gelap. Hal tersebut dikhawatirkan dapat dimanfaatkan seseoramg untuk melakukan tindak kriminal.

"Saya pikir kalau jalan ini ada penerangan, jadi anak muda yang mau berbuat macam-macam tidak berani di sini. Memang mereka tidak membuat hal kriminal tapi ada juga yang berbuat kejahilan yang membuat banyak pengendara yang lewat resah," tuturnya.

Tidak hanya itu, tidak adanya PJU membuat masyarakat yang hendak sholat menuju masjid berjalan kaki menuju masjid merasa sulit. Hal tersebut karena jalan yang gelap. Menurutnya, dengan adanya PJU yang terpasang dapat membantu melancarkan aktivitas masyarakat.

"Kalau salat Subuh juga gelap orang tidak nyamanlah. Kalau jalannya terang kan orang lewat juga tidak takut. Makanya kalau ada PJU aktivitas warga di sini pasti lebih mudah. Selain itu juga mencegah perbuatan kriminal," ujarnya.

Ia melanjutkan, sebenarnya ia sejak dulu mengusulkan penerangan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang). Namun, upaya tersebut belum membuahkan hasil. Sehingg tahun depan ia berharap kawasan tesebut dapat dipasang penerangan jalan. Agar masyarakat dapat lebih merasa nyaman.

"Sudah beberapa kali saya usulkan itu, kita tidak minta banyak-banyak dan mahal kok. Cuma penerangan saja. Karena penerangan ini manfaatnya tidak dirasakan warga di sini saja tapi juga orang lain yang melewati jalan ini," pungkasnya.

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Data BPS Bulungan IPM Meningkat, Kemiskinan Turun

Kamis, 28 Maret 2024 | 17:00 WIB

Ombudsman Kaltara Soroti Layanan bagi Pemudik

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:30 WIB

Harus Diakui, SAKIP Pemprov Kaltara Masih B Kurus

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Penanganan Jalan Lingkar Krayan Jadi Atensi

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Jalan Penghubung di Krayan Ditargetkan Maret Mulus

Selasa, 26 Maret 2024 | 13:50 WIB

3.123 Usulan Ditampung di RKPD Bulungan 2025

Selasa, 26 Maret 2024 | 07:00 WIB

Anggaran Rp 300 Juta Untuk Hilirisasi Nanas Krayan

Senin, 25 Maret 2024 | 18:45 WIB
X