Kasus Pencabulan Meningkat

- Kamis, 16 Mei 2019 | 11:11 WIB

NUNUKAN – Dalam sebulan Kepolisian Sektor (Polsek) Nunukan banyak menangani kasus pencabulan di bawah umur. Sebab, hingga Mei ini saja, sudah ada 5 kasus pencabulan yang terdata yang ditangani Polsek Nunukan.

Kapolsek Nunukan M. Musni mengaku, pihaknya dalam sebulan terakhir banyak menangani kasus pencabulan yang umumnya korbannya adalah anak-anak. “Dalam sepekan, pasti ada kasus pencabulan yang kami tangani. Itu membuktikan kasus pencabulan meningkat,” ungkap Musni kepada pewarta, Rabu (15/5).

Dijelaskannya, rata-rata korban umurnya antara 11 hingga 16 tahun. Dengan menggunakan motif pacaran, sehingga mau melakukan hubungan layaknya suami istri. Seorang remaja misalnya, berpacaran dan meminta untuk membuktikan rasa sayang dengan melakukan hubungan badan. Yang lebih parahnya lagi, ada kasus yang melibatkan keluarga bahkan keluarga korban sebagai tersangka.

“Anak sekolah yang pacaran, lalu diketahui orangtua mereka. Kalau laki-laki tidak disukai dilaporkan ke polisi ini yang menjadi persoalan. Tapi kalau disukai dengan orangtuanya malah dinikahkan. Ini yang banyak terjadi,” tambah Musni

Untuk itu, pihaknya meminta agar peran orangtua agar mengawasi anaknya dalam pergaulan sehari-hari. Baik, di luar jam sekolah, khususnya pada malam hari. “Bergaul dengan siapa? Kemudian bermain dimana? Hal ini harusnya diketahui orangtua anak,” tegasnya.

Salah satu kasus yang baru ditangani yakni menimpa anak kelahiran 2007 atau berumur 12 tahun. Pelaku yang berumur 38 tahun, padahal dikenal oleh orangtua korban. Ironisnya kejadian terjadi di rumah korban sendiri.

Ibu korban memang meninggalkan anaknya sendiri di rumahnya. Pelaku yang berstatus duda tersebut mengetahuinya dan mendatangi rumah korban. Melakukan aksi kejinya, pelaku memaksa korban hingga akhirnya korban tak berkutik dan mengikuti kemauan pelaku. “Setelah kejadian diketahui orangtuanya, langsung dilaporkan. Sementara ini, kasusnya sedang kami tangani dan masih dalam pemeriksaan lebih lanjut. Nanti perkembangannya akan kami infokan kembali,” beber Musni. (raw/zia)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X