Pemilu di Malinau Berjalan Lancar, Aman dan Sukses

- Senin, 13 Mei 2019 | 08:26 WIB
MALINAU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malinau telah selesai menggelar rapat pleno rekapitulasi pemilihan umum (pemilu) serentak tahun 2019 dengan transparan, lancar, aman dan sukses. Terkait hal tersebut, tokoh masyarakat dan agama mengucapkan terima kasih kepada para penyelenggara pemilu, termasuk aparat keamanan, baik TNI maupun Polri. “Saya atas nama Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Malinau yang juga merupakan Ketua Lembaga Adat Besar Tidung Kabupaten Malinau, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Malinau yang telah memberikan dukungan terhadap pelaksanaan pemilu yang telah kita laksanakan pada tanggal 17 Aprli 2019 yang lalu,” ujar Drs. H. Edy Marwan, M.Si, Rabu (8/5). Semuanya itu, menurutnya tidak terlepas dari jalinan komunikasi, kebersamaan dan persaudaraan semua pihak. Dan tentunya tidak terlepas dari peran serta dan peran aktif dari pemerintah daerah, pihak keamanan dalam hal ini tentunya Polres Malinau serta termasuk jajaran keamanan lainnya di Kabupaten Malinau. Suksesnya pesta demokrasi atau pemilu, kata Ketua MUI, tentunya perlu dan wajib disyukuri. Sebab, di satu sisi dalam pemilu pasti ada yang terpilih dan tidak terpilih. Yang terpilih jalankan amanah dengan baik dan jangan jumawa, sedangkan yang tidak terpilih harus legawa, karena itu memang sudah kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa. “Alhamdulillah semuanya dapat legawa. Artinya menerima kenyataan yang ada. Artinya kita kembalikan kepada rida Allah, seperti yang pernah saya sampaikan bahwa kalaupun kita terpilih sebagai wakil rakyat, maka itu karena rida dari Allah SWT. Kalaupun kita tidak terpilih, berarti itu juga merupakan karena rida Allah SWT yang tidak kita ketahui tentang rahasia yang diberikan oleh Allah kepada kita,” katanya. “Nah untuk itu sekali lagi saya sampaikan terima kasih terhadap seluruh masyarakat Kabupaten Malinau dan terima kasih kepada jajaran Polres Malinau, Kodim Malinau, Pemkab Malinau, KPU, Bawaslu serta penyelenggara pemilu lainnya yang telah memberikan yang terbaik untuk kepentingan Malinau,” lanjutnya. Sementara itu, Akbar Syamsul Bahri, Pengurus Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kabupaten Malinau turut menyampaikan apresiasinya kepada penyelenggara pemilu di Malinau, karena menurutnya tahapan pemilu serentak 2019 sampai dengan tahap rekapitulasi berjalan dengan transparan, jujur, adil dan lancar serta demokratis. Walaupun ada beberapa kendala, lanjutnya, namun dapat diakomodir dan diselesaikan sesuai dengan mekanisme yang berlaku. “Terima kasih kepada KPU dan Bawaslu serta TNI dan Polri serta elemen masyarakat sehingga tahapan pemilu berjalan aman, damai dan sejuk,” ucap Akbar Syamsul Bahri. Untuk diketahui dan menjadi kebanggaan bersama bahwa proses serta tahapan pemilu dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga pleno di tingkat KPU Kabupaten Malinau telah berjalan transparan, jujur, adil dan demokratis. (ags/har)

Editor: anggri-Radar Tarakan

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X